Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Korea Masters 2015] Tunggal Putra Turun Bertanding
04 November 2015
[Korea Masters 2015] Tunggal Putra Turun Bertanding
 
 

Memasuki hari kedua pelaksanaan kejuaraan bulutangkis Korea Masters 2015, pasukan tunggal putra Indonesia akan turun bertanding pada babak pertama. Enam tunggal putra Indonesia akan berjuang memperebutkan gelar juara dikejuaraan yang menyediakan hadiah total USD 120.000,-

Pemain muda Ihsan  Maulana Mustofa memimpin pasukan merah putih di Jeonju. Ihsan menjadi pemain tunggal putra Indonesia tertinggi yang masuk dalam daftar unggulan. Pemain yang kini menempati peringkat 38 dunia ini menjadi unggulan ke-7, lebih baik dibandingkan rekannya Jonatan Christie yang berada pada unggulan ke-8.

Ihsan akan mengawali babak pertama dengan bertemu pemain Korea Selatan,  Kwang Hee Heo. Pemain Korea Selatan ini merupakan seteru Ihsan sejak mereka berdua bergelut dari Junior. Tiga kali sudah keduanya bertemu. Untuk sementara Ihsan masih tertinggal dalam angka kemenangan dengan 1 -2. Tetapi Ihsan bisa menang pada pertemuan terakhir di Korea Open Super Series 2015 dengan straight game. Ihsan berada dalam satu lajur undian dengan unggulan ke-2 Lee Hyun Il dari Korea Selatan. Jika Ihsan mampu memenangi semua babak awal, bukan tidak mungkin ia akan bertemu dengan Lee Hyun Il untuk kedua kalinya di babak perempat final.

Pemain bertubuh jangkung Muhammad Bayu Pangisthu akan mengawali  babak pertama dengan menjamu pemain Polandia Michal Rogalski. Pemain PB Djarum lainnya, Reksy Aureza Megananda di babak pertama akan bersua pemain tuan rumah Son Seong Hyun.

Pemain muda lainnya, Anthony Ginting berda dekat dengan unggulan pertama Wan Son Ho. Ia bisa saja bertemu dengan pemain Korea Selatan tersebut dengan syarat bisa melewati Park Min Hyuk dibabak pertama dan Qiao Bin dari China atau Choi Young Woo dari Korea Selatan di babak kedua terlebih dahulu.