Pasangan ganda putri PB Djarum Vita Marissa/Shendy Puspa Irawati mengawali kiprah di turnamen Singapore Open Super Series 2014 dengan baik. Pasangan ini berhasil lolos ke babak kedua. Di pertandingan babak pertama, mereka mengalahkan pasangan Hongkong Chan Tz Ka/Tse Ying Suet.
Di game pertama Vita/Shendy berhasil unggul 21-18. Keunggulan tersebut tetap berlanjut hingga jeda game kedua. Kesalahan sendiri oleh Tse saat mengembalikan dola drive membuat pasangan Indonesia unggul 11-8.
“Kami berusaha main safe sambil mencari cela untuk menyerang. Sebenarnya kami merupakan pasangan baru. Untungnya pasangan Hongkong juga masih baru berpasangan,” tutur Vita tentang keunggulannya
Namun di penghujung game mereka sempat tertinggal 16-19. Lewat hanya satu kali perpindahan bola, Vita/Shendy berbalik unggul 21-19 sekaligus memenangkan pertandingan.
“Kami berhasil membalikkan keadaan karena kami lebih tenang dari pasangan Hongkong. Kami sudah memenangkan game pertama ditambah lagi kami meningkatkan serangan,” lanjut Vita mengungkap situasi pertandingan.
Di babak selanjutnya, Vita/Shendy akan bertemu pasangan Jepang Reika Kaiikawa/Miyuki Maeda.
“Kami optimis lawan pasangan Jepang. Lapangan disini cukup berangin sehingga pemain Jepang tidak bisa menerapkan pola permainannya yang biasa,” komentar Vita untuk pertandingan babak kedua besok (10/04).