Bukan kemenangan seperti ini yang diharapkan oleh pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja pada babak pertama di kejuaraan bulutangkis Victor China Open 2024. Kemenangan lawan mundur saat pertandingan berlangsung di kejuaraan dengan level BWF World tour Super 1000.
“Memang bukan yang diharapkan menang dengan cara seperti ini. Tapi kami tetap bersyukur akhirnya bisa melewati babak pertama setelah dalam empat turnamen ke belakang selalu kalah di awal. Ini menjadi modal kami untuk mencoba bangkit karena tidak mudah melewati ini,” ujar Dejan kepada tim Humas dan Media PP PBSI.
Dejan/Gloria memang mendapat kemenangan tanpa banyak menguras keringat pada babak pertama yang dimainkan hari ini (18/9). Satu-satunya ganda campuran Indonesia yang bertanding pada kejuaraan yang menyediakan hadian total sebesar US$2.000.000 ini menang 21-7, 11-3 (retired) karena lawannya, Lee Chun Hei Reginald/Ng Tsz Yau asal Hong Kong mundur usai break pada gim kedua.
“Pasangan Hong Kong juga retired di turnamen minggu lalu tapi kami tidak menyangka juga akan kembali retired hari ini jadi kami tetap waspada dan tidak lengah,” tutur Gloria.
Walau menang mudah, tapi Dejan merasa mereka sudah memulai pertandingan dengan baik.
“Kami sudah siap dengan kondisi lapangan, adaptasi juga sudah lumayan ok tadi. Itu yang membuat start kami cukup bagus,” lanjut Dejan.
Dejan/Gloria akan melanjutkan pertandingan di babak kedua besok dengan melawan pasangan nomor satu dari Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei. (AR)