Undian untuk kualifikasi Piala Uber zona Asia telah dilangsungkan kemarin (30/1) di Macau. Indonesia pun tergabung di grup Y bersama dengan Thailand, Khazakstan dan Srilanka. Dilihat dari undian yang dilakukan oleh BAC (Federasi Bulutangkis Asia), tentu peluang tim Piala Uber untuk menjadi juara grup terbuka lebar.
Dengan dukungan materi pemain yang ada, Indonesia tentu sudah seharusnya bisa mengatasi Khazakstan dan Sri Lanka yang memiliki materi pemain dibawah srikandi-srikandi Indonesia.
Lawan terberat sepertinya akan kembali datang dari negara peraih medali emas beregu putri SEA Games tahun lalu di Jakarta, Thailand. Materi pemain tunggal Thailand, harus diakui diatas kertas berada diatas empat tunggal putri Indonesia. Thailand memiliki Porntip Buranaprasertsuk, Ratchanonk Inthanon serta Nitchaon Jindapol.
Tetapi meski demikian, catatan kemenangan Adriyanti Firdasari di SEA Games atas tunggal-tunggal Thailand, tentu menjadi nilai tambah saat nanti mereka kembali bersua di kualifikasi grup. Ranking Firda memang dibawah ketiga tunggal putri Thailand, tetapi pengalaman dan kematangannya diharapkan bisa membantu Indonesia mencuri satu kemenangan di tunggal.
Saat SEA Games 2011 silam, Indonesia harus kehilangan emas setelah “kecolongan” di sektor ganda. Setelah Anneke Feinya Agustin/Nitya Krishinda Maheswari berhasil membukukan kemenangan, ganda kedua yang diawak pemain senior Vita Marissa/Liliyana Natsir harus menyerah ditangan ganda Thailand, Saralee Thoungtongkham/Savitree Amitapai.
Kali ini berkekuatan dua ganda papan atas Indonesia, Meiliana Jauhari/Greysia Polii, Anneke/Nitya ditambah dengan Liliyana yang duet bersama Shendy Puspa Irawati, Indonesia menjaga peluang untuk bisa menggusur Thailand di penyisihan grup untuk kemudian menjadi juara grup. Sedangkan Thailand diperkirakan akan menurunkan Duanganong Aronkeshorn/Kunchala Voravichitchaikul serta Saralee/Savitri, tetapi tidak memungkiri kemungkinan juga mereka menurunkan Sapsiree Taeratanachai untuk menggantikan Saralee, seperti di nomor perorangan SEA Games.
Dengan materi pemain yang sama kuat, tentu pertemuan kedua negara yang berada disatu Kawasan Asia ini akan penuh gengsi dan seru. Ayo Indonesia BISA!
Grup WChina
India
Malaysia
Grup XTaiwan
Singapura
Vietnam
Grup YIndonesia
Khazakstan
Sri Lanka
Thailand
Grup ZJepang
Hong Kong
Makau