Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [KFF Singapore Badminton Open 2024] Apriyani/Fadia Akui Keunggulan Lawan
31 Mei 2024
[KFF Singapore Badminton Open 2024] Apriyani/Fadia Akui Keunggulan Lawan
 
 

Ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti harus akui keunggulan lawannya yang mereka hadapi di babak perempat final KFF Singapore Open 2024 sore ini, Jumat (31/5). Menghadapi wakil Jepang, pasangan Nami Matsuyama/Chiharu Shida, Apriyani/Fadia kalah lewat pertarungan tiga game dengan skor 10-21, 21-13, 10-21 di Singapore Indoor Stadium.

Diakui Apriyani/Fadia, jika kedunya cukup kebingungan bertanding di babak pertama. Akurasi dan kontrol bola dari keduanya beberapa kali tidak pas dan membuat keuntungan bagi lawan.

Di game pertama kami sempat kebingungan untuk melakukan pola permainan seperti apa. Kemarin kami tidak bermain karena lawan kami mundur, itu ada plus-minusnya memang. Plusnya kami bisa istirahat tapi minusnya kami tidak bisa lebih tahu lagi kondisi lapangan di sini,” papar Apriyani.

Di game kedua kami bisa menemukan pola permainan yang kami mau, sayangnya tidak berlanjut di game ketiga. Mereka cepat mengubah pola dan kami tidak cepat menyiasatinya,” tambah Apriyani.

Dengan kekalahan ini, Apriyani/Fadia akan fokus menghadapi Indonesia Open 2024 pekan depan.

Kami akan langsung bersiap ke Indonesia Open. Kami harus lebih percaya diri lagi,” pungkas Fadia. (AH)