Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Emas Kedua bagi Maria Kristin, Sukses bagi tim Indonesia
19 Desember 2007
Emas Kedua bagi Maria Kristin, Sukses bagi tim Indonesia
 
 

Indonesia sukses mengeruk seluruh medali emas di cabang olah raga bulu tangkis. Maria Kristin, sebagai salah satu pemain unggulan tanah air pun akhirnya sukses memberikan emas keduanya setelah mengalahkan permainan dari kompatriotnya, Ardiyanti Firdasari.

Bagi Maria, emas ini adalah emas keduanya setelah beberapa waktu lalu ia juga berhasil menuai kemenangan di nomor beregu Putri. Pertarungan di Tunggal Putri yang menampilkan All Indonesian Final antara Maria dan Ardiyanti pun dimenangkan oleh Maria dengan skor akhir 21-14, 21-14.

Sebelumnya, pasangan Ganda Campuran nomor empat dunia, Flandy Limpele/Vita Marissa sukses mengawali keperkasaan Indonesia dengan menyumbang emas pertama setelah menaklukkan satu-satunya harapan tuan rumah, Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam dengan 21-14, 21-15. Baru kemudian disusul dengan emas kedua oleh kemenangan salah satu anak asuhan dari klub Djarum, Maria Kristin.

Taufik Hidayat yang tampil selanjutnya di partai ketiga pun berhasil memboyong emas ketiga bagi Indonesia setelah mengalahkan pemain Singapura, Kendrick Lee dengan 21-15, 21-19. Pesona kualitas permainan tim Indonesia pun semakin terlihat ketika medali emas keempat diraih oleh Ganda Putri, Vita MArissa/Lilyana Natsir yang menang atas Jo Novita/Greysia Polii dengan 21-14, 21-14.

Kemudian, pasangan Ganda Putra, Markis Kido/Hendra Setiawan sukses melengkapi medali emas kelima dengan tampil mengalahkan pasangan Singapura, Hendri Kurniawan/Hendra Wijaya dengan 21-17, 21-12. Dengan kelima medali emas yang berhasil dibawa pulang, tim Indonesia pun membuktikan ambisinya dengan menyapu bersih semua medali emas, setelah sebelumnya dua medali juga berhasil di raih pada nomor beregu.

Gegap gempita serta sorak-sorai kegembiraan warga negara Indonesia di Universitas Vongchavalitkul, Nakhon Ratchasima, Jumat (14/12), pun tidak terbendung lagi tatkala menyaksikan kehebatan para pahlawan-pahlawan bulutangkis mereka berhasil menuntaskan semua nomor pertandingan dengan gemilang. Manajer tim Indonesia yang juga mantan pemain asuhan klub Djarum, Christian Hadinata menyatakan bahwa timnya telah membuktikan permainan maksimal mereka dan sukses membawa kemenangan mutlak bagi Indonesia tercinta. Sekali lagi selamat kepada seluruh tim bulutangkis Indonesia di Sea Games 2007!