Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Junior Championships 2015] Indonesia Kantongi Kemenangan Pertama
05 November 2015
[BWF World Junior Championships 2015] Indonesia Kantongi Kemenangan Pertama
 
 

Kejuaraan Dunia Junior (WJC) sudah memulai laga perdana di nomor beregu. Di perebutan Piala Suhandinata ini, tim Indonesia tergabung di grup C1 bersama Singapura, Chile, Guyana, Singapura dan tuan rumah, Peru. Di laga perdana mereka yang digelar pada Rabu (4/11) malam waktu setempat, atau Kamis (5/11) pagi waktu Indonesia bagian barat, tim merah putih membukukan kemenangan sempurna atas tuan rumah.

Di partai pertama, Yahya Adi Kumara/Yantoni Edi Saputra dipercaya untuk menghadapi Jose Guevara Llatas/Daniel La Torre Regal. Mereka pun menjawabnya dengan kemenangan 21-17 dan 21-11. Sementara di partai kedua, juara Indonesia International Challenge 2015, Gregoria Mariska Tunjung sukses mengatasi Daniela Macias Brandes dengan skor telak 21-10 dan 21-10 dalam tempo 22 menit.

Di partai ketiga, tunggal putra kidal tanah air asal Mutiara Cardinal, Firman Abdul Kholik berhasil memastikan kemenangan menjadi 3-0 atas Peru. Ia berhasil mengatasi Diego Mini Cuadros dengan 21-7 dan 21-9. Di partai keempat, juara Indonesia Junior International Challenge Mychelle Christine Bandaso/Serena Kani juga mengantongi kemenangan telak. Menghadapi Ines Castillo/Valeria Wong Lam mereka menang 21-10 dan 21-7.

Di partai terakhir, Andika Ramadiansyah/Marsheilla Gischa Islami berhasil menyempurnakan kemenangan Indonesia atas tuan rumah ini. Mereka menang 21-15 dan 21-14 atas Daniel La Torre Regal/Daniela Macias Brandes dengan 21-15 dan 21-14.

"Alhamdulillah satu tahap sudah terlewati. (Level) lawan memang di bawah kita dari semua sektor. Karena ini pertanidngan pertama, anak-anak masih ada sedikit penyesuaian lapangan. Selain itu juga masih ada sedikit tegang, karena penampilan perdana ini," ujar manajer tim, Imam Tohari seperti dilansir oleh badmintonindonesia.org.

Tak hanya itu, atlet mudah pun di laga perdana harus menghadapi supporter tuan rumah yang ternyata juga antusias dengan kejuaraan tahunan milik Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) ini. "Peru ternyata sangat antusias dengan kejuaraan ini. Mereka mengerahkan supporter yang sangat antusias juga," pungkasnya.

Selanjutnya Indonesia akan bertanding dua kali di hari kedua turnamen ini. Indonesia akan berhadapan dengan Guyana yang dijadwalkan dimainkan pukul 12.00 waktu setempat dan melawan Chile pukul 19.00 waktu setempat. Untuk sementara ini, Indonesia berada di urutan kedua klasemen grup C1, dibawah Singapura yang sudah melakoni dua laga. Singapura berhasil mengatasi Guyana dan Peru dengan kemenangan sempurna.