Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [WONDR by BNI Indonesia Masters 2024] Luar Biasa! Zaki Ubaidillah Pastikan Gelar Juara
01 September 2024
[WONDR by BNI Indonesia Masters 2024] Luar Biasa! Zaki Ubaidillah Pastikan Gelar Juara
 
 

Hasil membanggakan datang dari pemain muda Indonesia besutan PB Djarum, Mohammad Zaki Ubaidillah di WONDR by BNI Indonesia Masters 2024. Pebulutangkis berusia 17 tahun ini sukses merebut gelar pertamanya di Super 100, sekaligus menjadi pencapaian terbaik Zaki sejauh ini.

Bukan hal mudah buat Zaki untuk menjejak ke babak final turnamen yang berlangsung di GOR Remaja Pekanbaru, Riau ini. Zaki harus merangkak dari babak kualifikasi dan berhadapan dengan atlet-atlet yang secara usia serta pengalaman masih di atasnya.

Di babak final, Zaki mengalahkan juara dunia junior tahun lalu, Alwi Farhan dalam dua game langsung. Dalam laga selama 43 menit, Zaki merebut skor 21-16, 21-14 dari Alwi.

Sepanjang pertandingan, Zaki berhasil tampil meyakinkan dan menguasai lapangan. Meski beberapa kali Alwi mencoba mengejar ketertinggalannya, Zaki selalu bisa mengembalikan keadaan, hingga akhirnya merebut kemenangan.

“Alhamdulillah di pertandingan hari ini saya diberikan kemenangan, bisa bermain dengan baik tanpa cedera. Terima kasih buat kedua orangtua dan keluarga yang sudah mendukung saya dari kecil sampai sekarang ini. Saya merasa senang dan tidak menyangka bisa menang,” kata Zaki usai laganya.

“Tadi di game pertama saya menang angin, jadi saya tidak mau buru-buru mematikan lawan,” tambahnya soal permainan di lapangan tadi.

Pencapaian ini tentunya buka tujuan akhir buat Zaki. Sebaliknya, ini menjadi awal buat Zaki untuk terus menanjak dan menciptakan prestasi lain yang membanggakan Indonesia.

Selanjutnya yang terdekat, Zaki akan memperkuat tim Indonesia di BWF World Junior Championships 2024 yang akan berlangsung di Nanchang, China, akhir September ini. Zaki berharap gelarnya di Indonesia Masters ini menambah motivasi dan kepercayaan dirinya untuk bisa merebut gelar juara dari sana.

“Target ke depannya semoga saya bisa mencetak prestasi yang lebih bagus lagi kedepannya dan bisa mendapat gelar di World Junior Championships tahun ini,” ucap Zaki.

Pencapaian Zaki merupakan gelar kedua buat Indonesia di turnamen ini. Sebelumnya ganda campuran Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu juga telah mempersembahkan gelar juara.

Indonesia berpeluang menambah dua gelar lagi melalui ganda putri, Febi Setianingrum/Jesita Putri Miantoro dan ganda putra, Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. (NAF)