Rupanya Indonesia telah memiliki idola baru dari cabang olahraga bulutangkis. Jika dulu Taufik Hidayat begitu digandrungi, kini telah hadir sosok baru penerus kebangkitan bulutangkis Indonesia. Jonathan Christie, ini lah pemuda yang kini banyak di gandrungi oleh para pecinta bulutangkis tanah air. Sosok pemain muda Indonesia mejadi lebih populer sejak ia terpilih menjadi ujung tombak tim piala Sudirman 2015. Di bagian luar istora, di tempat TV raksasa banyak peminat olahraga yang menggunakan raket duduk menyaksikan pertandingan Jonathan Christie. Para penonton yang tidak kebagian tiket masuk itu sengaja berkumpul untuk melihat jagoan barunya beraksi. Di dalam lapangan begitu panitia memanggil namanya untuk masuk, mendadak sontak penonton yang hadir langsung meeneriakan namanya. Dari awal pertandingan hingga ia merebut tiket babak kedua, tak henti-hentinya para suporter memberikan dulungan moril kepada atlet yang pernah main dalam film King.
Nanang dan Yuyun
Ulah penonton Indonesia yang hadir di gedung Istora Senayan, Jakarta memang boleh terbilang unik dan kreatif. Sebagian dari penonton sengaja hadir ke Istora dengan kostum yang lain dari bisanya. Ada yang mengenakan sbutlecock untuk menutupi baju-barjunya, ada kelompok penonton yang menggunakan baju mirip wayang, dan ada juga yang membawa kurungan ayam ke dalam istora. Tak hanya mengenakan pakaian aneh, penonton pun memmbawakan aneka lagu. Yang paling lucu terdengan adalah ketika mereka menyanyikan lagu dangdur aku ora opo-opo dengan lirik yang sudah di rubah.Sambil menyanyikan lagu mereka menyebut nama Zhang Nan dengan sebutan Nanang dan Zhao Yunlei dengan panggilan Yuyun.