Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Slovenia International 2021] Pemain Masa Depan ke Slovenia
09 Mei 2021
[Slovenia International 2021] Pemain Masa Depan ke Slovenia
 
 

Para pemain muda asal PB Djarum tengah mempersiapkan diri guna berkeliling Eropa mengkuti serangkaian kejuaraan di belahan bumi yang memiliki empat musim. Kejuaraan yang dalam waktu dekat akan diikuti pasukan dari Kudus adalah Slovenia International 2021. Tiga pasang ganda putra dan putri binaan PB Djarum akan berpartisipasi pada kejuaraan yang akan digelar pada tanggal 19-22 Mei 2021.

Sayangnya tiga ganda putra Indonesia harus berjuang dari babak kualifikasi pada kejuaraan yang menyediakan hadiah total US$5.000. Raymond Indra/Daniel Edgar Marvindo menjadi satu-satunya pasangan yang sudah berada di final babak kualifikasi. Masih mungkin mereka akan bertemu dengan rekannya sendiri, Muh Putra Erfiansyah/Patra Harapan Rindorindo pada babak final kualilfikasi, tentunya dengan catatan Putra/Patra bisa menang dari lawannya di babak pertama kualifikasi, Kilian Ming Zhe Maurer/Matthias Schnabel asal Jerman. Satu pasang lainnya, Rafi Raditya Pandika/Raynaldi Oktavianur Rizky akan bertemu ganda putra asal Cekoslowakia, Ondrej Kral/Adam Mendrek.

Tiga ganda putri Indonesia tak perlu susah payah merangkak dari babak kualifikasi. Ketiganya langsung bertanding di babak utama. Dua ganda ada di pool atas sementara satu lainnya di pool bawah. Ruzana dan Mutiara Ayu Puspitasari yang bertanding di sektor tunggal putri juga turun di ganda putri. Keduanya berpasangan dan akan bertemu ganda dari Austria Johana Doppelreiter/Lena Rumpold pada babak pertama. Jika tidak ada aral melintang besar kemungkinan mereka akan bertemu dengan unggulan pertama, Serena Au Yeong/Katharina Hochmeir pada babak perempat final yang juga berasal dari Austria.

Perjalanan pasangan ganda putri Sofy Al Mushira Asharunnisa/Ridya Aulia Fatasya di Maribor, Slovenia akan dilalui dengan bertemu pasangan dari Italia Martina Corsini/Judith Mair pada babak pertama. Sementara itu Jessica Maya Rismawardani/Aisyah Hanadiya Taisir akan coba menghadang ganda tuan rumah, Slovenia, Nika Arih/Lia Salehar. (AR)