Dari empat ganda campuran Indonesia yang bertanding di babak kedua kejuaraan bulutangkis Hyderabad Open 2018, akhirnya hanya tersisa dua saja yang bisa menembus babak perempat final. Indonesia di babak delapan besar kini tinggal bersandar pada pasangan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow dan Renaldi Samosir/Hediana Julimarbela.
Akbar/Winny hari ini (6/9) masih belum menemui kesulitan untuk meredam lawannya yang berasal dari Hongkong Ho Wai Lun/Yuen Sin Ying. Berbekal kemenangan 21-10, 21-9, unggulan ke-6 asal Indonesia ini mampu menembus babak perempat final yang akan dimainkan besok (7/9) dan akan berhadapan dengan ganda tuan rumah Arjun MR/Manesha K. Pasangan India inilah yang menghentikan usaha dari ganda Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti dengan 8-21, 21-19, 21-15.
Satu tempat babak delapan besar menjadi milik pasangan Renaldi Samosir/Hediana Julimarbela. Pasangan yang lolos dari babak kualifikasi ini menang rubber game dari ganda Hongkong Mak Hee Chun/Yeung Nga Ting. Ganda Indonesia sempat kalah terlebih dahulu di game pertama dengan 14-21. Di game kedua dan ketiga ganda Indonesia berbalik menang dengan 21-15, 21-17. Ganda Indonesia akan bersaing untuk memperebutkan tiket semifinal dengan bertemu ganda tuan rumah India, S Sunjith/Sruthi KP.
Kekalahan dialami pasangan ganda campuran Zachariah Josiahno Sumanti/Angelica Wiratama dari unggulan ke-5 asal Hongkong Chang Tak Ching/Ng Wing Yung. Zachariah/Angelica menyerah kalah dengan rubber game 21-18, 17-21, 17-21. (AR)