Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Vietnam International Challenge 2015] Dua Wakil Tunggal Putri ke Semifinal
21 Maret 2015
[Vietnam International Challenge 2015] Dua Wakil Tunggal Putri ke Semifinal
 
 

Indonesia masih bisa terus berharap untuk mendulang gelar di Vietnam International Challenge 2015. Di sektor tunggal putri, Indonesia berhasil mengirimkan dua wakilnya ke babak semifinal usai melakoni laga perang saudara yang terjadi kemarin (20/3).

Usai menumbangkan unggulan pertama, Chen Jiayuan asal Singapura di babak kedua, Aprilia Yuswandari masih belum bisa dibendung. Berhadapan dengan pemain yang lebih junior, Ruselli Hartawan, Aprilia dipaksa bermain tiga game. Usai menang 21-18 di game pembuka, Aprilia sempat kehilangan game kedua setelah kalah 15-21. Tetapi akhirnya ia berhasil membungkus kemenangan di game ketiga setelah mencatatkan skor 21-10.

Duel sesama pemain Indonesia pun terjadi di laga perempat final lainnya. Laga ini mempertemukan unggulan tujuh, Hana Ramadhini melawan Gregoria Mariska. Usai menang 21-16 di game pertama, Hana harus bersusah payah untuk bisa menghentikan Gregoria. Ia baru bisa menang setelah unggul tipis 23-21.

Di babak semifinal, Aprilia akan berjumpa dengan pemain Jepang, Yuka Kusunose yang menang 21-16, 18-21 dan 21-13 atas wakil Thailand, Supanida Kathethong, sementara Hana akan berhadapan dengan unggulan empat, Kana Ito. Wakil Jepang ini melaju usai menang 21-11 dan 21-13 atas wakil Malaysia, Lydia Yi Yu Cheah.

Pertandingan semifinal ini akan menjadi laga perdana bagi keduanya untuk berjumpa rival masing-masing. Diatas kertas, Aprilia lebih diunggulkan dibanding Yuka, dimana Aprilia saat ini menghuni ranking 109 dunia, sementara Yuka berada di urutan 114. Sementara Hana, berada di ranking 78 sedangkan sang rival, Kana ada di posisi 55. (IR)