Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesia Junior International Challenge 2014] Tumbangkan Unggulan, Mychelle/Felicia Lolos Semifinal
30 Agustus 2014
[Indonesia Junior International Challenge 2014] Tumbangkan Unggulan, Mychelle/Felicia Lolos Semifinal
 
 

Pasangan putri Indonesia, Mychelle Chrystine Bandaso/Felicia Parmenas berhasil menumbangkan pasangan unggulan keempat asal Indonesia, Sinta Arum/Linda Mutiara Pertiwi. Mychelle/Felicia pun lolos ke babak semifinal Indonesia Junior International Challenge 2014. Hanya dengan durasi waktu 30 menit, mereka bisa menang dua game. Skor akhirnya pun 21-17 dan 21-17 pada hari Jumat sore (29/8) di Hall Badminton Sudirman, Surabaya.

Felicia mengatakan, lawan tadi sebenarnya levelnya di atas mereka. Lawan ini sering kali menjadi juara di beberapa turnamen Sirnas. Jadinya tidak mudah untuk mengalahkannya. Di lapangan pun mereka tidak mudah mendapatkan poin, karena pertahan lawan cukup rapi dan ulet. Semua pukulannya bisa dikembalikan lawan.

“Secara perorangan mereka lebih kuat di bandingkan kami. Terutama Sinta, permainan bola-bola atas dan defend bola balik silangnya itu sangat bahaya. Makanya kami harus bisa dalam posisi siap. Intinya sih, kami bermodal main lepas. Asal bola masuk dan menghindari kesalahan sendiri,” sahutnya.

Mychelle pun mengaku sejak awal ia sudah yakin dan mau memberikan perlawanan dahulu. Jadinya tadi permainan mereka sudah enak dan klop. Memang pertahanan lawan tadi sangat kuat, susah untuk di tembus. Mereka harus tiga kali pukulan, baru bisa menghasilkan poin. Dan untungnya lagi, lawan tadi sering membuat kesalahan.

“Lawan bermain sangat bagus, khususnya permainan Sinta. Dia itu pintar dalam pengaturan bola dan serangan. Namun sayang, tadi mereka sering kali terjadi kesalahan. Banyak mati-mati sendiri. Pokoknya tadi kami, berusaha fokus dan memanfaatkan kesalahan lawan,” kata Mychelle.

Saat ini, Mychelle/Felicia harus bisa menjaga kondisi dan staminanya. Pasalnya, di babak semifinal nanti, mereka akan bertarung dengan pasangan unggulan pertama asal Indonesia juga, yaitu Jauza Fadhila Sugiarto/Apriyani Rahayu. Di laga delapan besar, pasangan unggulan pertama ini berhasil menghentikan langkah pasangan Singapura, Chua Yi Ling Elaine/Citra Putri Sari Dewi dalam pertarungan rubber game, skor akhirnya pun 22-24, 21-11 dan 21-15.

Bertemu unggulan, Mychelle mengaku yakin bisa mengatasi permainan lawan. Asalkan mereka mau bekerja keras dan menguras keringat. Pasalnya, Apriyani memiliki pertahanan yang cukup kuat dan bola pengembaliannya pun cukup susah. Sedangkan menurut Felicia, selain pertahanannya kuat, secara  individu Apriyani memiliki kelebihan dan skill bagus. Intinya, mereka tetap yakin bisa mengatasinya. (DS)