Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Italian Junior 2015] PB Djarum Pastikan Gelar Ganda Putri
15 Maret 2015
[Italian Junior 2015] PB Djarum Pastikan Gelar Ganda Putri
 
 

Italian Junior 2015 akan menggelar babak final hari ini (15/3). Sebelum babak final dimulai, PB Djarum sudah bisa memastikan gelar ganda putri untuk diboyong pulang. Hal ini terjadi setelah dua ganda putri, Marsheilla Gischa Islami/Rahmadhani Hasiyanti Putri serta Mychelle Christine Bandaso/Serena Kani sama-sama membukukan kemenangan di tiga babak yang digelar kemarin (14/3).

Gischa/Putri berhasil memangnkan duel dibabak kedua atas Lena Marjak/Julie Sulmont dari Perancis. Merek berhasil menang 21-14 dan 21-12 untuk melaju ke babak perempat final. Selanjut di babak delapan besar, unggulan pertama ini berjumpa dengan Debora Jille/Imke Van Der Aar dari Belanda. Tak perlu waktu lama, Gischa/Putri hanya membutuhkan waktu 16 menit untuk bisa melangkah ke partai semifinal. Mereka membukukan catatan kemenangan dengan 21-10 dan 21-12.

Bahkan langkah Gischa/Putri semakin mulus di babak semifinal. Padatnya pertandingan sepertinya mempengaruhi calon lawan mereka diperebutan tiket ke partai puncak. Yana Ignatyeva/Kristina Virvich asal Rusia akhirnya mengundurkan diri dari partai semifinal saat kedudukan 9-8 di game pembuka. Gischa/Putri pun mulus ke partai puncak.

Langkah mereka berhasil diikuti oleh Mychelle/Serena. Di babak kedua mereka menggulung wakil Perancis, Vimala Heriau/Margot Lambert dengan 21-12 dan 21-12 dalam tempo 22 menit. Selanjutnya unggulan 3/4 menjadi lawan mereka di perempat final. Myechelle/Serena dipaksa bermain dengan skor cukup ketat oleh pasangan Alina Davletova/Ksenia Evgenova dari Rusia, mereka menang dengan 21-15 dan 23-21.

Di semifinal, Mychelle/Serena kembali berjumpa dengan wakil Rusia. Kali ini giliran Ekaterina Kut/Alizaveta Tarasova. Mereka pun tak butuh waktu lama untuk bisa mencatatkan kemenangan 21-16 dan 21-10 dan berhak menyusul Gischa/Putri ke partai puncak.