Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BCA Indonesia Open 2015] Wahyu/Ade Taklukan Duo Mads
04 Juni 2015
[BCA Indonesia Open 2015] Wahyu/Ade Taklukan Duo Mads
 
 

Laga di Istora semakin memanas. Pertarungan pebulutangkis papan atas dunia menghadirkan pertarungan sengit di BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015. Di turnamen yang menawarkan hadiah total US$ 800 ribu ini, ganda putra Indonesia Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf sukses menembus babak delapan besar.

Di babak kedua yang digelar pada Kamis (4/6) siang, Wahyu/Ade berhasil menghentikan langkah Mads Condrad-Petersen/Mads Peiler Kolding dalam drama tiga game. Usai kalah 14-21 di game pembuka, Wahyu/Ade berhasil melakukan revans di dua game berikutnya. Mereka menang dengan 21-14 dan 21-12 untuk melangkah ke babak perempat final.

“Di game pertama kami masih ragu-ragu, terlalu banyak mengangkat bola. Sementara di game kedua dan ketiga kami berhasil memaksakan untuk bermain no lob,” ujar Wahyu mengenai kunci kemenangannya.

Ini menjadi kali kedua bagi Wahyu/Ade menghentikan langkah penghuni ranking 9 dunia itu. Sebelumnya, pekan lalu mereka juga berjumpa di babak pertama Australia Open Superseries 2015, di Sydney mereka berhasil menang dalam dua game langsung 22-20 dan 21-19.

“Kami juga sudah pernah bertemu pekan lalu di Australia dan kami berhasil menang, ini menjadi modal bagi kami untuk pertandingan tadi,” tambah Ade.

Di perempat final yang akan digelar besok (5/6), Wahyu/Ade menanti pemenang antara Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin dari Taipei yang akan berlaga melawan ganda Korea, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol sore nanti.

“Siapapun lawan kami di perempat final, kami ingin bisa bermain bagus dan tidak ada yang tidak mungkin kan?,” pungkasnya.

Indonesia juga meloloskan andalan merah putih lainnya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Unggulan tiga ini melangkah ke perempat final setelah menghentikan juniornya, Markus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan 21-17 dan 21-15.