Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Singapore International Series 2017] Tania/Vania Rebut Tiket Final
22 September 2017
[Singapore International Series 2017] Tania/Vania Rebut Tiket Final
 
 

Ganda putri Indonesia yang menjadi unggulan di posisi ke tujuh Tania Oktaviani Kusumah/Vania Arianti Sukoco merebut tiket ke babak final Singapore International Series 2017. Di babak semifinal yang digelar Jum'at (22/9), pasangan binaan PB Djarum berhasil memenangkan perang saudara. Mereka menang dalam pertarungan rubber game atas Virni Putri/Meirisa Cindy Sahputri.

Berlaga di lapangan dua Singapore Badminton Hall, Tania/Vania terlebih dahulu merebut  game pertama dengan skor 21-18. Namun sayang, game kedua lepas dari tangan Tania/Vania. Mereka menyerah dalam drama adu setting, 22-24.

Baca juga: [Singapore International Series 2017] Ganda Putra Pastikan Gelar Juara

Di game penentu, pertandingan semakin seru. Kedua pasangan sama-sama tak mau mengalah. Tapi dewi fortuna masih memihak Tania/Vania. Mereka menang tipis di game tiga 21-19 dalam durasi pertandingan 92 menit.

Di lapangan satu, pasangan Nisak Puji Lestari/Rahmadhani Hastiyanti Putri tak mau kalah. Mereka bahkan membuat kejutan di partai semifinal. Pasangan diunggulkan diposisi dua asal tuan rumah Putri Sari Dewi Citra/Yujia Jin dapat mereka kalahkan. Nisak/Rahmadhani menang dengan skor jauh yaitu 21-10 dan 21-11 dalam durasi 25 menit.

Dengan kemenangan Tania/Vania dan Nisak/Rahmadhani di laga semifinal, maka dapat dipastikan Indonesia akan membawa pulang gelar di nomor ganda putri. Perebutan gelar juara akan digelar Sabtu (23/9) mulai pukul 12.30 WIB. (ds)

Baca juga: [Japan Open Superseries 2017] Praveen/Debby Ke Semifinal