Satu-satunya harapan yang tersisa bagi Indonesia di ganda putra pada kejuaraan bulutangkis Vietnam Open 2019 kini bertumpu pada pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Shohibul/Bagas menjadi satu-satunya pasangan ganda putra yang lolos ke babak perempat final
Hari ini (12/9) ganda Indonesia yang tidak memiliki label unggulan ini mendepak pasangan dari Tiongkok, Ou Xuan Yi/Zhang Nan yang merupakan unggulan ketujuh. Kalah di game pertama dengan 14-21, Shohibul/Bagas ganti merebut game kedua dengan 28-26. Ganda Indonesia yang sudah berada diatas angin, dengan cepat merebut game ketiga dengan 21-14.
Tiket babak semifinal akan coba direbut oleh Shohibul/Bagas besok (13/9). Pada laga delapan besar, Shohibul/Bagas akan mencoba menghentikan ganda dari Korea Na Sung Seung/Wang Chan. Shohibul/Bagas punya pengalaman menang dari Na/Wang pada kejuaraan Hyderabad Open 2019.
Di ganda campuran juga hanya tersisa satu pasang saja. Ricky Karanda Suwardi/Pia Zebadiah Bernadet akan menjadi analan merah putih di babak perempat final. Usai menumbangkan unggulan pertama, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich di babak kedua dengan 21-23, 23-21, 21-16, Ricky/Pia langsung akan betemu China Taipei Lee Jhe Huei/Hsu Ya Cing yang merupakan unggulan ke enam (AR)