Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Championships 2022] Ini Kekuatan Indonesia
05 Agustus 2022
[BWF World Championships 2022] Ini Kekuatan Indonesia
 
 

Indonesia sudah mendapatkan undangan pemain yang akan ambil bagian pada kejuaraan BWF World Championships 2022. Kejuaraan yang akan dilaksanakan di Tokyo, Jepang, pada tanggal 22 – 28 Agustus 2022 ini akan dihadiri sejumlah pemain terbaik dari merah putih. Tetapi kita tidak akan melihat penampilan pasangan ganda putri fenomenal, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Fadia diundang Badan Bulutangkis Dunia (BWF) dengan pasangan lamanya Ribka Sugiarto. Sementara Apriyani tidak hadir karena Greysia Polii yang diundang bersamanya memutuskan untuk tidak ambil bagian.

Dari sektor tunggal putra, Indonesia akan menyertakan empat pemain. Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito akan disampingi pemain senior Tommy Sugiarto. Dua tunggal putri akan menjadi andalan Indonesia. Gregoria Mariska Tunjung hadir bersama Putri Kusuma Wardani. Tetapi Putri masih menunggu izin dari pihak kepolisian karena saat ini Putri tengah menjalani pendidikan Polisi Wanita.

Empat ganda putra akan mengisi kekuatan Indonesia. Nampak pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang terakhir tampil di kejuaraan yang diselenggarakan di Indonesia. Pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga terlihat. Nampaknya pasangan yang mendapat julukan “The Daddies” ini tengah mengejar gelarnya yang keempat. Pasangan ganda putra nomor lima dunia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga sudah mengonfirmasi akan turut hadir. Kekuatan Indonesia bertambah dengan diundangnya juara All England 2022, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Semula pasukan ganda putri Indonesia hanya diisi oleh Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah. Tetapi kabar lanjutan dari BWF, pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga turut mendapatkan undangan. Sehingga tiga ganda putri Indonesia akan meramaikan kejuaraan ini.

Sektor ganda campuran juga akan menyertakan tiga pasangannya. Tercatat pasangan Rinov Rivaldi/Phita Haningtyas Mentari, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumastuti akan menjadi wakil merah putih.

Daftar pemain Indonesia:

Tunggal putra

1. Anthony Sinisuka Ginting

2. Jonatan Christie

3. Shesar Hiren Rhustavito

4. Tommy Sugiarto

Tunggal putri

1. Gregoria Mariska Tunjung hadir

2. Putri Kusuma Wardani

Ganda putra

1. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon

2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

3. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

4. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

Ganda putri

1. Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti

2. Nita Violina Marwah/Putri Syaikah

3. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

Ganda campuran

1. Rinov Rivaldi/Phita Haningtyas Mentari

2. Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso

3. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumastuti