Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [French Open 2022] Tunggal Putri Tanpa Wakil di Babak Kedua
26 Oktober 2022
[French Open 2022] Tunggal Putri Tanpa Wakil di Babak Kedua
 
 

Kekalahan harus langsung diterima oleh tunggal putri Indonesia satu-satunya yang berlaga di Prancis Open 2022 BWF World Tous Super 750, Gregoria Mariska Tunjung. Menghadapi wakil USA, Zhang Beiwen, Gregoria kalah usai melakoni pertungan tiga game dengan skor 21-13, 18-21, 18-21 di dalam waktu 47 menit di Stade Piere de Coubertin, Paris, Selasa (25/10).

Kekalahan kali ini pun sangat membuat Gregoria kecewa. Bahkan Gregodia mengaku permainan dia hari ini jauh seperti yang diharapkan.

“Jujur saya sangat kecewa baik dari segi penampilan maupun hasil. Dari segi penampilan, hari ini jauh seperti apa yang saya harapkan,” ungkap Gregoria.

“Pada game pertama saya sejatinya bisa mengendalikan permainan dan sayang game kedua permainan saya menurun,” ujar Gregoria menceritakan pertandingannya.

“Pada laga ini keinginan menang saya sangat tinggi, mungkin hal itu membuat saya tertekan dan bermain jauh seperti apa yang diharapkan,” tambah Gregoria.

Keinginan menang yang sangat tinggi, lagi-lagi disebutkan Gregoria menjadi faktor kekalahannya di pertandingan kali ini.

“Saya sendiri tidak grogi menghadapi pertandingan ini. Hanya memang karena punya keinginan menang yang tinggi dan saya malah tidak bisa me-manage hal itu dengan baik,” tutup Gregoria.

Dengan demikian, maka habis sudah wakil tunggal putri Indonesia di ajang Prancis Open 2022 ini. (AH)