Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Madrid Spain Masters 2023] Tunggal Putra Putri Melaju
30 Maret 2023
[Madrid Spain Masters 2023] Tunggal Putra Putri Melaju
 
 

Kejuaraan bulutangkis Madrid Spain Masters 2023 sudah menyelesaikan babak pertama kemarin (29/3). Pasukan tunggal putra putri Indonesia belum kehilangan satu pemain pun. Satu tunggal putra dan dua tunggal putri merah putih masih bertahan pada kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 300.

Gregoria Mariska Tunjung melanjutkan tren kemenangan dari pemain Scotland, Kirsty Gilmour. Belum genap dua minggu sebenarnya Gregoria bertemu dengan lawan yang memiliki peringkat 23 dunia. Terakhir bertemu di kejuaraan Yonex Swiss Open 2023, Gregoria mencatat kemenangan. Di Spanyol pun, pemain Indonesia berperingkat 12 dunia menang dalam dua game 21-19, 21-12. Head to head kembali berubah menjadi 4-0 dengan seluruh kemenangan diborong oleh Gregoria.

Putri Kusuma Wardani juga mencatatkan kemenangan lanjutan dari pemain Belgia, Liane Tan. Bekal dua kali kemenangan dari pertemuan sebelumnya membuat Putri bisa membungkam lawan dalam dua game. Kali ini putri menang 21-19, 21-9.

Di sektor tunggal putra, Christian Adinata yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia juga menorehkan hasil yang baik. Christian berhasil melewati babak pertama dengan menyingkirkan pemain asal Malaysia, Cheam June Wei dengan 21-15, 21-13. Ini menjadi kemenangan kedua bagi Christian setelah sebelumnya menang di babak perempat final Italian International 2022.

Hari ini (30/3), semua pemain Indonesia akan menjalani pertandingan di babak kedua. Gregoria akan bertemu dengan tunggal Korea, Kim Ga Eun. Rekor pertemuan pemain putri nomor satu Indonesia masih unggul 4-0 dari lawannya. Putri Kusuma Wardani lagi-lagi harus bersua dengan pemain India, Sindhu Pusarla Venkata. Pada ajang Yonex Swiss Open 2023, Putri membuat kejutan dengan menundukkan tunggal terbaik India pada babak kedua. Sementara itu Christian akan menantang unggulan keenam asal Denmark, Rasmus Gemke. (AR)