Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Orleans Masters Badminton 2023 Presented by Victor] Tunggal Putra dan Putri Aman di Laga Pembuka
05 April 2023
[Orleans Masters Badminton 2023 Presented by Victor] Tunggal Putra dan Putri Aman di Laga Pembuka
 
 

Tiga wakil Indonesia dari sektor tunggal putra dan putri berhasil mengamankan posisinya di laga pembuka pada Orleans Masters Badminton 2023 Presented by Victor. Mereka kini bersiap untuk menghadapi laga berikutnya di babak kedua pada Kamis (6/4) besok.

Chistian Adinata mengalahkan pemain andalan Prancis, Toma Junior Popov. Pada pertemuan pertama mereka ini, Christian menang rubber game dengan skor 16-21, 21-19, 21-16.

Di babak dua, Christian kembali berhadapan dengan pemain Eropa. Kali ini, ia ditantang oleh Magnus Johannesen (Denmark). Dengan Johannesen, Christian sudah dua kali bertemu sebelumnya dan selalu sukses meraih kemenangan. Pertemuan terakhir mereka terjadi di Princess Sirivannavari Thailand Masters 2023, bulan januari lalu. Saat itu Christian menang dua game langsung, 21-11, 21-18.

Dari sektor tunggal putri, Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo juga berhasil merebut kemenangan. Putri menang 21-12, 21-18 dari Wen Yu Zhang (Kanada) sementara Ester mengalahkan Julie Dawall Jakobsen (Denmark) dengan 21-19, 21-13.

“Tadi di game pertama saya kayak masih tegang jadi kurang yakin mainnya, tapi di game kedua bisa keluar dari ketegangan itu dan akhirnya bisa lebih yakin sama permainan saya. Rasanya campur aduk, tegang, excited dan senang juga soalnya ini pertandingan World Tour pertama saya,” kata Ester dikutip PBSI.

“Kemarin di awal-awal main saya kurang percaya diri tapi seiring permainan, kepercayaan diri saya sudah mulai kembali lagi. Saya mau dapat pengalaman yang banyak di sini untuk bekal saya ke depan. Main bagus dan maksimal dulu, masalah menang atau kalah itu belakangan,” lanjut Ester.

Selanjutnya di babak dua, Ester akan bertemu pemain Singapura, Yeo Jia Min. sedangkan Putri bertemu dengan Gao Fang Jie (China).

Babak dua Orleans Masters Badminton 2023 akan berlangsung pada Kamis (6/4), mulai pukul 10.30 waktu setempat. (NAF)