Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Polytron Superliga Junior 2023] Perjuangan Sausan Bawa Keunggulan Untuk PB Djarum 2-1 Atas PB Jaya Raya
14 Mei 2023
[Polytron Superliga Junior 2023] Perjuangan Sausan Bawa Keunggulan Untuk PB Djarum 2-1 Atas PB Jaya Raya
 
 

Pertarungan sengit tersaji pada laga final U19 Putri Polytron Superliga Junior 2023, yang saat ini masih berlangsung di GOR Djarum, Magelang, Jawa Tengah. Mempertemukan dua klub besar tanah air, yaitu PB Djarum versus PB Jaya Raya, kedudukan sementara saat ini 2-1 untuk keunggulan PB Djarum.

Sebelumnya, PB Djarum lebih dulu tertinggal 0-1 setelah waklil pertama tunggal Aura Ihza Aulia harus mengakui kekalahannya atas Azzahra Melani Arjisetya dengan 18-21 19-21.

Kemudian PB Djarum mampu menyamakan kedudukan 1-1 atas PB Jaya Raya, setelah ganda pertama yang turun di partai kedua Bernadine Anindya Wardana/Velisha Christina sukses menekuk pasangan Ariella Naqiyyah/Rachel Agnesia Sabatini dengan 21-18, 21-13.

Akhirnya, wakil ketiga PB Djarum yaitu tunggal kedua Sausan Dwi Ramadhani mampu membawa unggul sementara PB Djarum 2-1 usai memenangkan laga melawan wakil PB Jaya Raya, Natiqotul Wardah Filkaromah 12-21 21-17 21-14.

Sebenarnya dari awl kurang tenang mainnya, karena ini final pertama saya di turnamen beregu. Ditonton oleh banyak orang yang membuat saya sedikit tegang, karena pengalaman pertama seperti ini. Tapi mau gak mau harus menghadapi permainan, jadi tadi pas kalah di game pertama saya berusaha untuk menenangkan diri agar bisa lebih baik dan fokus pada permainan di game kedua. Bersyukur bisa menang di game kedua dan ketiga,” tutur Sausan.

Harapannya semoga partai berikutnya bisa dimenangkan oleh PB Djarum, agar bisa meraih gelar juara,” jelas Sausan.

Saat berita ini diturunkan, tengah berlangsung partai keempat ganda kedua yang mempertemukan wakil PB Djarum Isyana Syahira Media/Rinjani Kwinnara Nastine kontra wakil PB jaya Raya Nabila Cahya Permata Ayu/Reva Olivia Damayani. (AH)