Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Yonex German Junior 2024] Anselmus/Pulung Semifinalis Ganda Putra
10 Maret 2024
[Yonex German Junior 2024] Anselmus/Pulung Semifinalis Ganda Putra
 
 

Pasangan muda PB Djarum Anselmus Breagit Fredy Prasetya/Pulung Ramadhan mencapai prestasi sebagai semifinalis Yonex German Junior 2024. Kiprah pasangan ini tak berhasil lolos ke babak final setelah kemarin (9/3) harus menelan kekalahan di pertandingan yang berlangsung di kota Berlin, Jerman. Dengan demikian tidak ada wakil Indonesia di babak final.

Menjalani 2 pertandingan dalam satu hari, Anselmus/Pulung berhasil mengalahkan ganda India, Charan Ganesh Anupoju/Bhavya Chhabra dengan skor, 21-14, 21-17 di babak perempat final. Namun sayang, mereka gagal menahan pasangan negeri jiran Malaysia, Kang Khai Xing/Aaron Tai di semifinal. Pasangan Indonesia ini kalah dalam pertarungan rubber game, 12-21, 21-14, dan 11-21.

Empat wakil Indonesia lainnya, terhenti di babak perempat final. Anselmus yang juga turun di nomor ganda campuran bersama Bernadine Anindya Wardana, mengalami kekalahan dari Hu Ke Yuan/Liu Jia Yue (China), 7-21, 18-21. Ini berarti Pulung/Bernadine gagal mengulang prestasinya pekan lalu saat menjadi runner up di ajang Dutch Junior 2024.

Kemudian pasangan ganda putra, Afiq Dzakwan Arief/Darren Aurelius ditaklukkan Chen Yong Rui/ChenHe Zhan (China), 19-21 dan 10-21. Hal serupa dialami pemain Tunggal putra Moh. Zaki Ubaidillah. Ia dihadang pemain China lainnya, Wang Zi Jun dengan skor, 15-21, 14-21. Nasib kurang beruntung juga dialami pasangan ganda putri Rinjani Kwinara Nastine/Isyana Sahira Meida. Duet ini ditundukkan pasangan Korea, 13-21 dan 12-21. (HG)