Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Kapal Api Indonesia Open 2024] Apriyani/Fadia: Kami Akui Lawan Lebih Konsisten
06 Juni 2024
[Kapal Api Indonesia Open 2024] Apriyani/Fadia: Kami Akui Lawan Lebih Konsisten
 
 

Hasil pertandingan babak 16 besar Kapal Api Indonesia Open 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (6/6), dari sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) masih kurang memuaskan. Keduanya harus mengakui kekuatan pasangan Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan skor akhir 18-21, 19-21.

"Kami mengakui mereka memang lebih konsisten dan kami tadi banyak mati sendiri, pada akhirnya membuat mereka lebih percaya diri lagi," ungkap Apriyani saat ditemui usai pertandingan.

Fadia menerangkan bahwa dalam pertandingan ini pun tidak ada perbedaan yang signifikan dibandingkan saat mereka bertemu terakhir kali di Hong Kong.

"Sebenarnya tidak ada perbedaan ya, tapi mereka hari ini lebih siap dan terutama kami lebih banyak mati sendiri dan gampang buang poin," ucap Fadia.

Dengan hasil ini, maka head to head antara Pearly/Thinaah vs Apriyani/Fadia kini imbang 3-3, dan tidak ada lagi wakil Indonesia untuk sektor ganda putri di babak selanjutnya. [EM]