Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [BNI Astec Open VIII 2012] Cyntia/Putri Bertemu Nisak/Rika di Perempat Final
11 Oktober 2012
[BNI Astec Open VIII 2012] Cyntia/Putri Bertemu Nisak/Rika di Perempat Final
 
 

Atlet ganda remaja putri yang berpostur mungil, Cyntia Shara Ayunindha yang berpasangan dengan Rahmadhani Hastiyanti Putri berhasil terus melaju di ajang tahunan BNI Astec Open VIII 2012. Di kejuaraan yang digagas oleh pendiri Astec yakni Alan Budikusuma dan Susi Susanti ini, Cyntia/Putri masih terlalu tangguh untuk lawannya di babak 16 besar kemarin (10/10).

Langkah mereka untuk ke perempat final pun masih terhitung mulus. Mendapat bye di babak pertama, Cyntia/Putri berhasil menang telak 21-14 dan 21-8 atas Lionny Citra/Reni Tri Utami dari PB Bintang Utara. Mereka pun masih belum terbendung, dimana mereka berhasil menang dua game langsung atas Novi Indriani/Sarah Fatmawati.

Bermain melawan ganda asal Jaya Raya Jakarta ini, Cyntia/Putri sempat mengalami kesulitan di game pertama. Beberapa kesalahan yang dilakukan sendiri membuat mereka baru bisa menutup game pertama ini dengan 22-20. Tetapi di game kedua, mereka lebih bisa menguasai keadaan di lapangan. Tak perlu lama, juara Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Jambi 2012 ini berhasil menang 21-14 di game pamungkas.

“Game pertama kami banyak melakukan kesalahan sendiri, mati sendiri,” ujar Cyntia yang akrab dipanggil Ucil.

Di babak perempat final hari ini (11/10) pasangan yang diunggulkan ditempat kedua ini akan berhadapan dengan salah satu musuh bebuyutannya Nisak Puji Lestari/Rika Rostiawati. Sang rival yang berasal dari PB Mutiara ini berhasil melaju ke perempat final dengan menebus kemenangan 21-14 di kedua game atas Thalia Clara Rossa Lomban/Vania Arianti Sukoco yang merupakan wakil PB Djarum.

“Terakhir bertemu mereka (Nisak/Rika – red) di Semarang, saat itu kami menang, semoga kali ini bisa menang lagi,” pungkasnya.

Pasangan Cyntia/Putri ini menjadi satu-satunya wakil tersisa yang dimiliki PB Djarum di sektor ganda remaja putri. Setelah lima pasangan lain sudah terhenti di babak sebelumnya, termasuk pasangan Thalia/Vania yang akhirnya terhenti di babak 16 besar. (IR)