Tunggal taruna putri dari Jawa Tengah, Arinda Sari Sinaga berhasil menuju ke semifinal turnamen Kejuraan Nasional (Kejurnas) PBSI Perorangan Tahun 2013. Arinda menang dua game langsung dari pemain unggulan keempat asal Linda Mutiara Pertiwi dengan angka 21-16, 21-14 pada pertandingan yang berlangsung di GOR Ngurah Rai, Denpasar, Bali, kamis (28/11/2013).
Arinda, ketika dijumpai usai bertanding mengatakan, sejak awal game pertama dirinya sudah bisa bermain lepas tanpa beban. Penguasaan lapangan di game ini, sudah bisa diatasi. Semua pengembalian bola dari lawan, mampu dikejar oleh dirinya. Lawan pun terlihat mainnya tidak yakin, banyak melakukan kesalahan dan akibatnya mati-mati sendiri.
Pada game kedua, Arinda sempat mendapat perlawanan. Tetapi tidak berlangsung lama, Arinda balik menyerang dan menekan lawan tanpa memberi kesempatan. Hasilnya game ini dimenangi Arinda dengan skor 21-14.
“Ketika angka unggul 7-2 pada game kedua. Dirinya terhanyut tempo permainan lawan. Sehingga semua pukulan yang dilontarkannya dapat di tebak oleh lawan. Tidak berselang lama, dirinya merubah pola permainan untuk bisa lebih sabar dan tidak terpancing permainan lawan,” ujar Arinda, lahir di kota Medan tahun 1995 ini.
Di pertandingan semifinal Arinda akan bertemu dengan rekan seklubnya Marsa Indah Salsabila. Arinda mengakui, dirinya akan bermain mati-matian dan tidak mau kalah apalagi keduanya sama-sama mengetahui satu sama lain pola permainannya. Dan lagi pula di turnamen ini target Arinda adalah menjadi juara. (DS)