Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Junior Master 2013] Cynthia/Putri Menduduki Peringkat Ketiga
20 Desember 2013
[Junior Master 2013] Cynthia/Putri Menduduki Peringkat Ketiga
 
 

Lain halnya dengan tunggal putra U 17 yang berhasil bertenger di peringkat atas. Pasangan ganda putri PB Djarum U17 hanya bisa menduduki peringkat ketiga di turnamen Junior Master 2013. Pasangan Cynthia Shara Ayunidha/Rahmadhani Hastiyanti Putri menundukkan pasangan Vehrencia Debora Rumate/Vioni Florencya melalui pertarungan rubber game dengan skor 21-16, 19-21, 21-13 pada pertandingan yang berlangsung di Hall Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Kamis (19/12/2013).

Mengenai pertandingan tersebut, Cynthia, ketika ditemui usai tanding menuturkan bahwa sempat tertinggal diparuh game pertama dengan skor 7-11 karena mengikuti pola permainan lawan. Lalu mendapat instruksi dari pelatih agar bermain cepat dengan mengembalikan bola datar dan berhasil. Lawan tidak mampu berkembang mainnya.

Cynthia menambahkan, lepasnya game kedua karena saat poin sama kuat karena pertahanan mereka mengendor dan pengembalian bola terlalu mengangkat. Jadi lawan mudah menyerang. Ketika lawan memimpin angka, permainan lawan makin percaya diri.

“Bingung tadi, mau bermain pola apa. Karena tenaga sudah habis, tidak bisa apa-apa. Mau main netting malah nyakut. Serba salah tadi,”
sahut Putri.

Setelah game kedua terlepas, Cynthia/Putri melakukan serangan dengan mengandalkan permainan cepat. Serangan demi serangan terus dilancarkan. Tidak butuh waktu lama, Cynthia/Putri berhasil menutup game penentu ini dengan skor 21-13.

“Kami tidak memberi kesempatan lawan main berkembang. Kami terus bermain cepat dan lawan pun terlihat kecapean. Sebenarnya lawan ini luar biasa karena mereka itu bukanlah pemain ganda, tetapi tunggal. Jadi mereka itu mengikuti pola permainan kita tadi,” ujar Cynthia.

Sedangkan putri mengakui digame penutup, ia hanya bermodalkan menghafalkan mainnya lawan. Sehingga bola pengembalian lawan mudah ketebak. Selain itu, mainya tadi lepas tanpa ada beban. (DS)