Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Walikota Surabaya Cup 2013] Melati/Rosyita Ingin Pertahankan Gelar
05 Mei 2013
[Walikota Surabaya Cup 2013] Melati/Rosyita Ingin Pertahankan Gelar
 
 

Sumber foto: badmintonindonesia.org

Pasangan ganda putri besutan PB Djarum, Melati Daeva Oktavianti/Rosyita Eka Putri Sari bertekad mempertahankan gelarnya di Walikota Surabaya Cup 2013. Tahun lalu di kejuaraan yang sama, Melati/Rosyita berhasil tampil cemerlang dengan mengalahkan beberapa unggulan untuk memperoleh kemenangannya.

"Pengennya sih mempertahankan gelar, tapi ya mainnya nothing to lose aja," kata Melati.

Kembali mereview perjalanannya tahun lalu, mendapat bye di babak pertama, Melati/Rosyita menghadapi pasangan Jepang, Masami Yoshimura/Yuka Hayashi di babak dua. Tak mendapat kesulitan, salah satu ganda putri andalan PB Djarum ini pun merebut kemenangan dengan skor 21-11 dan 21-15.

Memasuki perempat final, unggulan pertama turnamen, Lita Nurlita/Variella Aprilsasi Putri Lejarsar, sudah bersiap untuk menghadang keduanya. Namun siapa sangka, Melati/Rosyita yang terhitung masih yunior itu justru mampu merebut kemenangan straight game, 21-18 dan 21-19.

Di babak semifinal, giliran ganda Jepang yang menjadi sasaran Melati/Rosyita. Menghadapi Ayumi Tasaki/Serina Matsui, keduanya memperoleh tiket final usai unggul tiga game 21-13, 18-21 dan 21-14. Sementara di final, Kehsya Nurvita Hanadia/Natalia Poluakan yang lagi-lagi terhitung lebih senior dikalahkan Melati/Rosyita. Mengalahkan dengan skor 18-21, 21-11 dan 21-12, keduanya pun resmi menduduki podium utama kali itu.

"Kondisi fisik sebenarnya masih agak belum fit banget habis Malaysia kemarin. Tapi kita mau main fight dulu. Berusaha yang terbaik. Masalah hasil belakangan," kata Melati mengenai kondisinya saat ini.

Di turnamen Malaysia Open Grand Prix Gold 2013 yang baru saja usai ini, Melati/Rosyita berhasil menapaki lapangan hingga perempat final. Keduanya sempat membuat kejutan dengan mengalahkan unggulan empat asal Malaysia, Amelia Alicia Anscelly/Fie Cho Soong. Sayang keduanya harus terhenti usai berhadapan dengan rekan senegaranya, Vita Marissa/Variella Aprilsasi Putri Lejarsar. (NM)