Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Pembangunan Jaya Cup Junior 2018] PB Djarum Raih Kemenangan Pertama
24 Oktober 2018
[Pembangunan Jaya Cup Junior 2018] PB Djarum Raih Kemenangan Pertama
 
 

Kejuaraan beregu campuran dengan bertemakan Pembangunan Jaya Cup Junior 2018 telah berlangsung di GOR PB Jaya Raya Bintaro, Rabu (24/10) ini. Pertandingan laga pertama antara klub PB Djarum menghadapi klub Candra Wijaya akhirnya di menangi oleh klub yang bermarkas di Kudus dengan skor kemenangan 4-1.

Pemain tunggal Alya Rahma Mulyani yang turun dipartai empat menjadi penentu kemenangan PB Djarum. Namun tak mudah bagi Alya untuk menyumbang poin, karena ia harus rela melakoni pertarungan alot dan panjang selama tiga game dari Gracia Ruth Tri kusumastuti Sanyoto. Meski di game pertama dapat diraihnya dengan angka, 21-16. Tapi Alya harus mau melepas game duanya dengan angka tipis, 18-21. Tak mau kalah, Alya berhasil meraih kembali game penentu dengan angka, 21-10.

"Tegang pasti ada, tapikan ini bukan pertama kali ikut main diberegu jadi bisa mengontrol tegangnya. Apa lagi tadikan tim masih mimpin 2-1 jadi tidak boleh tegang. Seperti di game dua tadi, itu lepas lantaran terlalu memikirkan main. Akibatnya banyak salah melulu di game dua tadi. Intinya saya selalu siap jika di turunkan kembali karena demi klub," akui Alya yang juga lulusan Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2012 lalu itu.

Fauzia Kartikasari/Lisa Ayu Kusumawati menjadi pelengkap kemenangan klub PB Djarum menjadi 4-1. Ganda putri yang turun di partai kelima itu, sukses meraih kemenangan dua game langsung dari pasangan Nathakie Ivyana/Regina Abela Rullyanda dengan angka di setiap gamenya pun sama yaitu 21-16 dan 21-16.

"Pertama rada tegang, karena berpasangan dengan Lisa yang lebih senior. Jadi coba main lepas aja dan enjoy aja. Soalnya juga skor sudah 3-1 juga jadi main nothing to lose aja. Jika dipercaya untuk turun di laga kedua tentunya saya siap," ujar Fauzia. (ds)

Berikut hasil pertandingan antara klub PB Djarum melawan klub Candra Wijaya dengan skor, 4-1:

Dwiki Rafian Restu/Lisa Ayu Kusumawati vs Micheal Kaldrian Wiguna/Regina Abela Rullyanda  25-23 dan 21-19.

Rezha Akbar Raja Husain Ym vs Gilang Abdilah Imaduddin 21-11 dan 21-10.

Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Dwiki Rafian Restu vs Ali Akbar Rofa Mahari/Yoga Prasetyo 19-21, 22-20 dan 11-21,

Alya Rahma Mulyani vs Gracia Ruth Tri kusumastuti Sanyoto 21-16, 18-21 dan 21-10.

Fauzia Kartikasari/Lisa Ayu Kusumawati vs Nathakie Ivyana/Regina Abela Rullyanda 21-16 dan 21-16.