Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Kejurnas 2023] Tunggal Taruna Putri Lengkap ke Babak Tiga
18 Desember 2023
[Kejurnas 2023] Tunggal Taruna Putri Lengkap ke Babak Tiga
 
 

Enam tunggal taruna putri PB Djarum yang diturunkan memperkuat Jawa Tengah, lengkap melaju ke babak tiga BNI Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI Perorangan 2023. Setelah mendapat bye di babak pertama, mereka berhasil mengalahkan lawan-lawannya di babak kedua, Senin (18/12).

Unggulan empat Sausan Dwi Ramadhani menang meyakinkan dengan skor 21-8, 21-19, atas Dea Nur Fadila (Kepulauan Riau). Menang mudah juga berhasil dipastikan Evelin Gracia Parapat atas Nadia (Kepulauan Bangka Belitung). Evelin menang dengan skor 21-9, 21-7.

Kemudian, Jolin Angelia juga meraih sukses pada pertandingan pembukanya. Jolin mengalahkan unggulan DKI Jakarta, Thalita Ramadhani Wiryawan, menang dengan skor 21-18, 21-18.

Sementara Shaafiya Yasmin Maitsaa menang 21-11, 21-11 dari Riadatul Imni (Nusa Tenggara Barat).

“Alhamdulillah bersyukur dengan kemenangan hari ini. Lawan yang saya hadapi masih bisa saya atasi dengan baik. Saya akan langsung bersiap untuk pertandingan berikutnya, lawan DKI Jakarta,” kata Yasmin.

Di babak tiga, Yasmin akan ditantang unggulan tiga, Laili Dwiyanti Nur Rohmah (DKI Jakarta). Ia pun mengaku siap tampil tanpa beban atas lawan yang usianya masih diatas Yasmin.

“Lawan masih lebih di atas saya. Saya mau nothing to lose saja. Mau main normal, karena lawannya cukup tahan di lapangan. Jadi saya harus lebih kuat lagi,” sambung Yasmin ditemui di GOR UNJ Kampus B Jakarta.

Berbeda dengan empat rekannya, Aura Ihza Aulia dan Shandy Tirani Mahesi langsung dipaksa bermain rubber di laga perdananya.

Shandy yang berhadapan dengan Suci Rahmadini (Jambi) kehilangan game pertamanya dengan 17-21. Beruntung di dua game berikutnya, Shandy berhasil unggul jauh 21-8, 21-9.

Sementara pertandingan Aura terpantau ketat di dua game pertama, dengan Keira Putri Indriyan. Aura yang kalah di game pertama dengan 21-23, membalas Keira dengan kemenangan 22-20. Terakhir di game pamungkas Aura akhirnya menang telak dengan 21-9.

Dengan kemenangan enam wakil tersebut, Jawa Tengah masih kokoh tanpa kehilangan satu wakil pun hingga ke babak tiga. Selanjutnya, Aura akan berhadapan dengan Insan Khairunnisa Neu (Gorontalo), Shandy dengan Afizzah Rahmandhani (DI Yogyakarta), Sausan dengan Arisma Nur Rahmadani (Jawa Barat), Jolin bertemu pemain Sumatera Utara Silvi Kartika Hasana dan Evelin bertemu Aprillia Imama (Kalimantan Timur). (NAF)