Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Kejurnas 2023] Tunggal Dewasa Putri Pastikan Tiket Final
21 Desember 2023
[Kejurnas 2023] Tunggal Dewasa Putri Pastikan Tiket Final
 
 

Tunggal dewasa putri Jawa Tengah kantongi satu tiket final BNI Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI Perorangan 2023. Ini dipastikan melalui pertemuan dua wakilnya, Ni Ketut Winda Suryaningtias dan Dalila Aghnia Puteri di babak semifinal.

Sebelumnya di babak perempat final, Winda mengalahkan unggulan tiga, Sarah Daisy Theresia Christina Rambitan (DKI Jakarta). Winda menang dua game langsung dengan skor 24-22, 21-14.

“Kaget rasanya bisa ke semifinal. Karena dari awal memang tidak menargetkan. Apalagi saya masih remaja dan main di nomor dewasa. Saya bersyukur karena masih dikasih kesempatan dan bisa membuktikan,” kata Winda ditemui di GOR UNJ Kampus B Jakarta, Kamis (21/12).

“Di game pertama saya bisa mengatasi lawan. Tapi setelah interval lawan merubah permainannya, jadi saya butuh adaptasi lagi. Poin 11-8 jadi tersusul 11-15. Akhirnya saya dikasih masukan pelatih untuk bisa melawan,” kata Winda soal pertandingannya.

Setelah itu, Dalila membukukan kemenangan atas unggulan dua, Gabriela Meilani Moningka (Kalimantan Timur). Dalila menang 21-14, 19-21, 21-16 dalam 63 menit.

“Lolos ke semifinal tentunya seneng banget. Saya merasa di titik ini harus lebih bekerja keras. Rasanya sudah tanggung lolos ke semifinal. Saya akan fokus ke permainan sendiri dan mengeluarkan yang terbaik,” ujar Winda.

Sementara itu semifinalis lain akan mempertemukan Erghya Aulia Putri (Banten) dengan Fitriani (DKI Jakarta).

Hasil lengkap pertandingan tunggal dewasa putri bisa diakses di sini. (NAF)