Melompat Vertikal
Tujuan: Tujuan test ini adalah untuk mengukur kekuatan eksplosif kaki dan ketinggian lompatan.
Perlengkapan yang diperlukan: pita meteran atau tembok yang diberi garis ukuran, kapur untuk membuat tanda pada tembok. Djarum menggunakan alat ‘vertec' untuk test ini.
Deskripsi/ prosedur (lihat juga variasinya di bawah)
• Atlet berdiri dengan sisi tubuh menghadap tembok dan menjulurkan tangan yang dekat tembok ke atas. Dengan tetap menjaga kaki berada di lantai, titik pada ujung jari diberi tanda atau dicatat dengan kapur. Ini disebut ‘standing reach'.
• Atlet kemudian berdiri menjauh dari tembok, dan melompat vertikal setinggi mungkin dengan menggunakan kedua lengan dan kaki untuk membantu melontarkan badan ke atas. Berusaha menyentuh tembok pada titik tertinggi lompatan. Gunakan kapur pada ujung jari.
• Perbedaan tinggi antara ‘standing reach' dengan ketinggian melompat yang dihasilkan adalah score-nya. Hasil terbaik dari 3 percobaan dicatat.
Scoring: Tinggi lompatan biasanya dicatat dalam cm. Tabel di bawah memberikan skala ranking untuk atlet dewasa dan akan memberikan gambaran tentang score yang baik.
Keterangan: Tinggi lompatan dipengaruhi oleh seberapa anda menekuk lutut anda sebelum melompat, dan penggunaan lengan secara efektif.
Skor | Pria | Wanita |
6. Superior | +70 cm> | +60 cm> |
5. Excellent | 61 - 70 cm | 51 - 60 cm |
4. Di Atas Rata-rata | 51 - 60 cm | 41 - 50 cm |
3. Rata-rata | 41 - 50 cm | 31 - 40 cm |
2. Di Bawah Rata-rata | 31 - 40 cm | 21 - 30 cm |
1. Sangat Jelek | < 30 | < 20 |
Variasi:
• Test melompat vertikal bisa juga dilakukan dengan menggunakan alat khusus yang disebut vertec atau alat elektronik. Prosedur test dengan menggunakan vertec sangat mirip dengan yang diungkapkan di atas
• Test ini bisa juga dilakukan sebagai ‘squat jump’, yang diawali dengan posisi lutut yang ditekuk.
• Variasi test ini adalah dengan menggunakan satu kaki, dengan satu langkah sebelum melompat, atau dengan berlari lebih dulu, tergantung relevansinya menurut Tester.
• Test di Djarum mencakup lompat dua kaki yang standard tanpa melangkah mundur ataupun lari lebih dahulu.
Klik disini untuk melihat artikel terkait :
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 1)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 2)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 3)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 4)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 5)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 6)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 7)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 9)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 10)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 11)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 12)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 13)
Standard dan Tata Cara Test Kebugaran (bagian 14)