Bertanding tanpa beban, pasangan non unggulan PB Djarum Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Aldira Rizki Putri buat kejutan. Pasalnya ganda campuran remaja ini taklukkan unggulan kedelapan asal Jaya Raya Jakarta Muhammad Irfan Zulfan Nurhakim Suseno pada laga semi final Astec Open XII Badminton Championships 2016 di GOR Sumantri Brojonegoro, Jakarta, Jumat (14/10) tadi
Laga kedua di nomor ganda campuran remaja, pasangan PB Djarum Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Aldira Rizki Putri dipaksa menguras keringat. Pasalnya, Bernadus/Aldira menang tipis dari wakil Mutiara Cardinal Bandung Ragil Ricky Surya Hanaffi/Lohita Judhi Haryoto di GOR Sumantri Brojonegoro, Jakarta, Selasa (11/10) pagi.
Pertandingan laga kedua bertempat di GOR Sumantri Brojonegoro, Jakarta Selatan, Senin (10/10) malam tadi, ganda remaja putra PB Djarum Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Muhammad Nur Hafizi yang merupakan unggulan ke delapan, menang mudah atas Alvin Rayhan/Muhammad Bayu Nusantara asal Jaya Raya Jakarta.
Pebulutangkis junior tanah air dan dari enam negara lain tengah bertarung di Pembangunan Jaya Raya Yonex-Sunrise Junior Grand Prix 2016. Di gedung yang baru diresmikan pada Kamis (15/9) siang tadi inilah para junior bersaing untuk menjadi yang terbaik.
Kemenangan yang di dapat oleh Calvin Kristianto/Bagas Maulana di babak pertama hari ini (31/8) pada kejuaraan bulutangkis Singapore International Seires 2016 membawa mereka bertemu dengan unggulan pertama dari Singapura Yong Kai Terry Hee/Kean Hean Loh pada babak kedua besok (1/9). Belum terlihat catatan pertemuan antara ganda Indonesia dengan ganda Singapura yang memiliki peringkat 61 dunia ini. Singapura menjadi tempat pertemuan pertama bagi keduanya. Sebelumnya di babak pertama hari ini, C
Pertandingan laga perdana Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Sumatera Utara Open 2016 di nomor ganda campuran remaja, Senen pagi (22/8) tadi. Pasangan PB Djarum Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Indah Cahya Sari Jamil berhasil lalui pertandingan ini dengan mulus. Bagas/Indah menang dua game langsung atas Yaafi Mauriza/Pryskyla Ma’Mudah asal FIFA Badminton Club Sidoarjo bertempat di GOR PBSI Sumut, Medan.