Langkah ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati di Yonex All England 2023 masih belum terbendung. Keduanya terus melaju ke babak semifinal setelah memenangkan pertarungan di delapan besar melawan Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang).
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati mengulang sukses dalam menghadapi pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue. Bertemu di babak dua Yonex All England 2023, Rehan/Lisa menang meyakinkan dengan skor 21-12, 21-17. Kemenangan ini menjadi yang keempat kalinya buat ganda campuran Indonesia tersebut.
Ganda campuran Indonesia besutan PB Djarum, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil meraih hasil manis pada laga pembuka di All England 2023. Di babak pertama, Rehan/Lisa mengalahkan pasangan Jerman, Jones Ralfy Jansen/Linda Efler dengan skor 21-19, 21-16.
Indonesia akhirnya harus puas hanya dengan meraih satu runner up pada kejuaraan bulutangkis Toyota Gazoo Racing Thailand International Challenge 2023. Satu-satunya harapan Indonesia pada sektor ganda campuran belum bisa mempersembahkan gelar juara.
Akhirnya, pebulutangkis putri PB Djarum, Jane Maira Faiza, menggapai impiannya untuk meraih sukses di tanah kelahirannya, Purwokerto. Pada BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah 2023 yang baru saja berakhir hari ini, Sabtu (11/3), Jane mampu memboyong dua gelar sekaligus sesuai keinginan awal dirinya.
Baru dua kali dipasangkan, ganda putri U19 PB Djarum, Ardita Anjani/Titis Maulida Rahma, berhasil menjajaki podium tertinggi juara. Untuk kali pertama, mereka sukses menjadi jawara di di ajang BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) A Jawa Tengah 2023.