Metya Inayah Cindiani
09 Maret 2018

Kejutan kembali dibuat oleh pebulutangkis asal Indonesia pada kejuaraan bulutangkis German Junior 2018. Setelah pasangan ganda campuran Daniel Marthin/Aldira Rizki Putri dan Naufal Ligo Saufik/Ayu Gary Luna Maharani mengalahkan pasangan unggulan, sesudahnya giliran pasangan ganda putri Metya Inayah Cindiani/Indah Cahya Sari Jamil mengikuti jejak kedua rekannya dengan membungkan pasangan unggulan.

02 Maret 2018

Kejutan kembali terukir di hari ke tiga kejuaraan Dutch Junior 2018. Kali ini kejutan dipersembahkan oleh Leo Rollycarnando/Metya Inayah Cindiani. Bertanding di babak dua, satu-satunya wakil Indonesia di nomor ganda campuran Ini menang dalam drama tiga game dari unggulan dua asal Denmark, Daniel Lungaard/Amalie Magelund.

28 Februari 2018

Pasangan ganda putri Indonesia, Metya Inayah Cindiani/Indah Cahya Sari Jamil lolos ke babak dua Dutch Junior 2018. Kepastian ini, usai di babak pertama pasangan PB Djarum ini mengalahkan pasangan Jerman Emma Moszczynski/Jule Petrikowski dengan dua game, 21-13 dan 21-12 yang berlangsung di badminton Hall Duinwijck, Belanda, Rabu (28/2).

08 Oktober 2017

Pertandingan Badminton Asia U17 & U15 Junior Championships 2017 sudah memasuki partai puncak. Dari empat wakil di babak final, Minggu (8/10) tadi. Indonesia akhirnya hanya mampu meraih dua gelar juara di nomor ganda putri U 17 dan ganda campuran U 15.

 

26 Agustus 2017

Leo Rolly Carnando/Metya Inayah Cindiani berhasil meraih gelar pertama mereka di kelompok taruna. Leo/Metya sukses mengalahkan unggulan keempat asal Exist Jakarta, Renaldi Samosir/Hediana Julimarbela pada Sabtu (26/8) siang.

25 Agustus 2017

Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Jawa Tengah Open 2017 segera memasuki babak akhir. Wakil PB Djarum di nomor ganda campuran taruna, Leo Rolly Carnando/Metya Inayah Cindiani berhasil merebut satu tiket ke partai puncak.

TENTANG METYA INAYAH CINDIANI
Tempat/Tgl. Lahir : Wonogiri, 04 Mei 2001
Tahun Bergabung : 2013
Kategori Pertandingan : Ganda Putri, Ganda Campuran
Tangan (Kiri/Kanan) : Kanan
Tinggi Badan : 158
Bagaimana mengawali karir bulu tangkis :

Diberi tahu oleh Bapak dari kelas 2