Butuh kemenangan tipis bagi pasangan ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi untuk bisa mencapai babak perempat final pada kejuaraan bulutangkis Li-Ning China Masters 2024. Pasangan yang akrab disapa dengan panggilan Ana/Tini ini dipaksa bekerja keras oleh lawannya, Kokona Ishikawa/Mio Kenogawa pada babak kedua hari ini (21/11). Bekal kemenangan 21-19, 21-19 atas lawan yang berasal dari Jepang, membawa Ana/Tiwi berhak melanjutkan pertandingan ke babak delapan besar
Pasangan ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Wijaja masih terus melaju pada kejuaraan bulutangkis Li-Ning China Masters 2024. Tiket babak perempat final sudah berada pada genggaman pasangan yang menjadi unggulan keenam. Kemenangan dua gim pun kembali mereka raih. Hari ini (21/11) di babak kedua, Dejan/Gloria menang 21-15, 21-11 atas ganda dari Denmark Jesper Toft/Amalie Magelund.
Sektor tunggal putra Indonesia pada kejuaraan LI-Ning China Masters masih memiliki harapan. Ada Jonatan Christie yang menebar harapan bagi merah putih dari kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 750. Pemain yang akrab disapa dengan Jojo sudah menyegel satu tempat di babak perempat final. Kepastian ini didapat usai Jojo mengalahkan pemain tuan rumah China Lu Guang Zu pada babak kedua hari ini (21/11), Jojo membuat malu pemain yang ada diperingkat 15 dunia dihadapan publiknya sendiri denga
Kejutan besar tercipta di kejuaraan bulutangkis Li-Ning China Masters 2024. Unggulan pertama ganda putra, Liang Wei Keng/Wang Chan tumbang di babak kedua. Hari ini (21/11) ganda putra nomor satu dunia asal tuan dibuat malu oleh ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Di hadapan pubiknya sendiri, Sabar/Reza menaklukkan Liang/Wang hanya daolam dua gim saja. Sabar/Reza menang 21-10, 21-16 dalam waktu 27 menit.
Dalam waktu tidak lebih dari sepekan pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kembali harus bertemu dengan rekannya Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana. Undian pada kejuaraan bulutangkis Li-Ning China Masters 2024 memang harus mempertemukan kedua ganda putra Indonesia. Keduanya bertemu pada babak pertama di kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 750 yang dilaksanakan di Shenzhen, China. Tetapi bedanya, hari ini (20/11) Fajar/Rian harus menang susah payah dalam tiga gim. Fajar/Rian menan
Undian kejuaraan bulutangkis Li-Ning China Masters 2024 mempertemukan dua pasang ganda putri Indonesia di babak pertama. Pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus bertemu dengan rekannya Siti Fadia Silva Ramadhanti/Lanny Tria Mayasari. Sayangnya pasangan Fadia/Lanny tidak dapat menyelesaikan pertandingan hingga selesai karena Lanny mendapat cedera pada bahunya. Akhirnya pasang Febriana/Amalia tau yang akrab disapa dengan Ana/Tiwi menang dengan 21-17, 6-4 (retired).