Dalam partai final tersebut PB Djarum sukses membuat tiga partai All PB Djarum Final yakni pada nomor tunggal putra remaja, ganda campuran taruna, dan ganda putra remaja yang diperoleh melalui, Thomi Azizan yang mengalahkan Rudi Cahyadi dengan skor 21-16, 22-20, Didit Juang/ Gloria mengalahkan Sigid Sudrajad/ Farah Amalia dengan rubber game 16-21, 21-12, 21-19, serta Thomi Azizan/ Arya Maulana yang mengalahkan Felix Kinalsal/ Bagus Hariyanto dengan skor 21-18, 21-11. Satu gelar lainnya dipersembahkan melalui tunggal putri pemula yakni, Marsa Indah Salsabila yang mengalahkan Rafika (AGP Tasikmalaya) dengan skor 21-9, 21-16.
Sementara itu dua partai final lainnya anak- anak PB Djarum harus puas mendapatkan posisi sebagai runner up yakni pada ganda putri taruna yang diwakili oleh Gloria/ Deariska dan ganda putri dewasa yang diwakili oleh Cisita/ Ratih. Perlu diketahui juga untuk nomor ganda putra remaja yang sukses meraih juara seperti diberitakan diatas, di babak semifinal PB Djarum sebelumnya sukses membuat All PB Djarum semifinal dengan menempatkan pasangan lainya yakni Gilang Kusuma/ Hardi Yuda dan Kenny Putra/ Edi Subaktiar.