Pebulutangkis tunggal taruna putri unggulan PB Djarum Irdina Naurah Mirza akhirnya mengalahkan pebulutangkis asal klub Jaya Raya Jakarta Sheila Dinda Kurniawan betempat di GOR KONI Bandung, Kamis (27/6) ini. Kemenangan Irdina sekaligus membalas atas kekalahan yang pernah dialaminya pada kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Premier Jawa Timur 2017 lalu.
Kala itu, Irdina kalah dalam duel rubber game dari Sheila dengan angka 18-21, 21-18 dan 11-21. Tetapi kali ini di kejuaraan Djarum Sirnas Premier Jawa Barat Open 2019, giliran Irdina yang menghentikan langkah Sheila dalam pertarungan dua game langsung yaitu 21-14 dan 24-22.
Dengan hasil itu, Irdina selain senang ternyata hasil selama latihan tidak sia-sia. Irdina mengatakan tidak ada perubahan besar dalam pola permainan Sheila. Sehingga di lapangan tadi Irdina berhasil memegang kendali pertarungan.
"Dengan hasil ini perasaannya lega dan hasil latih juga tidak sia-sia. Perubahannya sih dari diri sendiri, kali ini saya lebih siap dan ternyata Sheila tidak banyak berubah dari cara mainnya jadi bisa diantisipasi aja." tutur pebulutangkis lulusan Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2015.
Meski menang dua game, tetapi Irdina tak lantas menang dengan mudah di game duanya tadi. Irdina bahkan sempat unggul di angka 20-16. Namun faktor terburu-buru dan ingin mematikan lawan, mau tidak mau Irdina harus melakoni pertarungan adu setting.
"Game dua sudah mimpin 20-16, tetapi mainnya malah terlalu buru-buru ingin mau matin dia, akibatnya tidak fokus untuk jaga angka perangkanya. Jadinya kebablasan sampai harus mau adu setting tadi. Ya, kuncinya sih harus bisa jaga fokus tadi." pungkas pebulutangkis kelahiran kota Subang.
Untuk kedua kalinya, Irdina akan menjamu pebulutangkis asal klub SGS PLN Bandung Pinicha Anjani pada babak perempat final Djarum Sirnas Premier Jawa Barat Open 2019 nanti. Pada pertemuan pertamanya di Djarum Sirnas Balikpapan 2017 lalu, Irdina memiliki catatan manis. Kala itu, Irdina mengalahkan wakil Bandung itu dalam drama rubber game.
"Meski pernah kalahkan lawan nanti. Tetapi harus lebih fokus lagi aja dan semoga jangan terlalu capek mainnya kalau bisa serta keluarkan permainan yang terbaik aja. Insya Allah, optimis." tutup Irdina. (ds)