Bengkulu - Tunggal Remaja Putra selalu menjadi salah satu nomor ''paling laku''. Bagaimana tidak, kelas ini kerap kali mengundang ratusan pebulutangkis muda untuk berlaga. Di Bengkulu ini, mereka harus bertarung mendaki empat babak penyisikan untuk bisa sampai di perempat final. PB Djarum sendiri mengirimkan lima tunggal remajanya.
Jika beberapa nomor lain baru menggelar babak pertama atau mungkin bahkan belum memulai satu babak pun, tetapi untuk tunggal remaja putra hari pertama kemarin (5/4) harus dilalui dengan dua babak penyisihan.
Amal Ori Wibowo yang diunggulkan di tempat kedua, hanya berlaga di babak kedua setelah mendapat bye. Ia pun menang telak 21-6 dan 21-7 dari Reza Arpadizama dari PBSI Bengkulu. M Bayu Pangisthu pun berlaga untuk merebut babak ketiga dengan unggul mudah, 21-8 dan 21-15 dari Husni Mubarak (PB Bas Sumbar).
Unggulan 3/4 Hardi Yudha Satria pun mengikuti jejak rekan lainnya. Ia hanya memberikan 6 dan 2 angka saja untuk lawannya, Sudirman dari PBSI Kota Bengkulu. Sementara Gian Sanjaya Putra, setelah menang mudah di babak pertama, 21-16 dan 21-11 atas Reynaldi Wijaya dari PBSI Kota Bengkulu. Wakil terakhir, Andrew Susanto mulus ke babak ketiga setelah menundukkan Eko Adi Nugroho dari Bengkulu Selatan dengan 21-11 dan 21-6.
M Bayu akan mendapat perlawanan keras dari Anthony Ginting di babak 16 besar atau babak 4 nanti. Sementara Hardi yang lebih diunggulkan mendapat keuntungan setelah calon tembok penghalangnya Rochmat Abdul Rahman membatalkan keikutsertaannya, dan kemungkinan bertemu dengan Rico Hamdani di perempat final. Ini terjadi jika Gian gagal menghentikan Rico. Gian akan bersua dengan Rico pada Rabu pagi.
Di babak keempat, Andrew diramalkan akan bersua dengan tunggal asal PB Mutiara, Feby Ardiansyah Ramadhan yang hari ini menang telak 21-5 dan 21-1 atas Hendra Gunawan (PB Teshna Blau Lebong). Jika lolos dari hadangan unggulan 9/16 itu, Andrew akan bersua dengan Jonathan Christie dari PB Tangkas Alfamart. (IR)