Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirnas Sulawesi Utara Open 2019] Dalam Waktu 12 Menit, Bilqis/Silvia ke Semifinal
26 September 2019
[Djarum Sirnas Sulawesi Utara Open 2019] Dalam Waktu 12 Menit, Bilqis/Silvia ke Semifinal
 
 

Tak butuh waktu lama bagi pasangan remaja putri PB Djarum untuk melangkah ke babak semifinal Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Sulawesi Uatara Open 2019. Pasalnya, Bilqis Pratista/Silvia Pramesti hanya perlu waktu 12 menit mengalahkan pasangan asal klub Amurang Badminton Ameizing Grace Tamburian/Jasicha Christy Wauran pada laga yang berlangsung di GOR Ari Lasut, Manado, Kamis (26/9) tadi.

Diakui oleh Bilqis dan Silvia, jika mereka tidak menyangka sama sekali bisa mengalahkan pasangan klub Amurang itu dengan skor telak yaitu 21-4 dan 21-1. Padahal Bilqis/Silvia belum pernah berjumpa dengan pasangan klub Amurang sebelumnya.

"Ya, kaget dan tak menyangka saja. Kita itu belum pernah jumpa, jadi ada rasa waswas sih dan tetap waspada. Tetapi tadi lawan mainnya di luar dugaan kita saja. Lawan sama sekali tidak melawan, tetapi tetap kita bersykur saja, Alhamdulillah dengan hasil ini." sahutnya Silva.

Lolos ke babak semifinal Djarum Sirnas Sulawesi Utara Open 2019, Bilqis/Silvia masih mengunggu pemenang antara pasangan Dhira Flandyna Marante/Felisa Sifra Fujaya (Mutiara Cardinal Bandung-Rafika Manado) dengan pasangan Angelica Ladasi/Hairun Nisya A. Mamente (PPLP SULUT-Angkasa Gorontalo), karena sejak berita ini ditulis ke dua pasangan itu belum bertanding.

"Intinya kita kasih yang terbaik dan bermain bagus dulu. Kita tetap siap sih siapa pemenang dari mereka. Jelasnya kita tak mau mudah menyerah dan tetap berusaha." tambahnya Silvia.

Maju ke babak semifinal Djarum Sirnas Seri ke tujuh ini, target menuju ke babak final pun tinggal dua langkah lagi. Bilqis/Silvia berharap mampu menyujudkan keinginan mereka kali ini di Djarum Sirnas Sulawesi Utara Open 2019 ini.

" Ya tinggal dua kalah lagi, kita bisa ke final. Mudah-mudah saja itu terwujud, Amin. Dan bisa juga raih gelar juara, Amin," Bilqis dan Silvia bersahutan mengakhiri wawancara tadi. (ds)