Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirkuit Nasional Yogyakarta 2013] Bagas Menjuarai Sirkuit Nasional Yogyakarta
03 November 2013
[Djarum Sirkuit Nasional Yogyakarta 2013] Bagas Menjuarai Sirkuit Nasional Yogyakarta
 
 

Pertandingan all PB Djarum final, pada partai final tunggal pemula putra turnamen Djarum Sirkuit Nasional Yogyakarta 2013, berlangsung seru. Bagas Kristianto Nugroho berhasil menjadi juara setelah mengalahkan rekan satu klubnya Forverio Rivaldo dengan dua game langsung 22-20, 21-18 pada pertandingan yang berlangsung di GOR Amongrogo Yogyakarta, Sabtu (2/11/2013).

Bagas, ketika ditemui usai pertandingan mengakui, setelah lima kali masuk final, akhirnya bisa merasakan gelar juara di tahun ini. Tentunya senang dan bangga yang saat ini dirasakan oleh dirinya.

"Ini seperti mimpi menjadi kenyataan. Bagaimana tidak, di Sirnas Lampung, Kejuaran Walikota Surabaya, Sirnas Semarang dan Sirnas Medan hanya sebagai runner up saja. Saya berharap ini menjadi awal kebangkitan, agar dapat berprestasi lagi di kejuaraan kedepannya," sahut Bagas, atlet kelahiran kota Klaten ini.

Mengenai pertandingan tadi, Bagas, kelahiran bulan Maret tahun 2000 ini mengatakan, bertemu dengan satu klub tentunya sudah sama-sama mengetahui karakter permaian satu sama lain. Hanya saja, mungkin faktor kesiapan dan faktor keberuntungan bisa menjadi pemenangnya.

Bagas juga menambahkan, hal yang utama dalam bermain adalah tidak memandang enteng lawan. Banyak sekali atlet ketika sudah memimpin, lupa akan yang satu itu. Sedangkan Rivaldo mengakui, hari ini dirinya bermain tidak seperti biasanya. Masih suka terburu-buru hingga menguntungkan lawan. (DS)