Bertemu pasangan unggulan dua pada perempat final Djarum Sirkuit Nasional Medan 2013, Darmiko/Deariska Putri Medita mengaku siap bertanding tanpa beban. Di babak ini, keduanya akan berhadapan dengan pasangan Yodhi Satrio/Ni Ketut Mahadewi, Jaya Raya Suryanaga.
"Main di perempat final nanti nggak ada beban harus menang apa gimana. Yang penting mau main bagus aja," kata Dea ditemui usai berlaga.
Sebelumnya di babak pertama, Darmiko/Deariska kalahkan pemain JR Enkei dan Jaya Raya, Syarief Syahmie/Ery Octaviani. Darmiko/Deariska sempat tertinggal 19-20 di game pertama. Namun tak menyerah begitu saja, keduanya terus mengejar hingga skor 24-22.
Di game kedua, Darmiko/Deariska pun tampil lebih percaya diri. Keduanya terus menekan pergerakan lawan dan memimpin skor hinggan angka 21-18.
"Tadi kita maksa main cepat, soalnya kalau nggak gitu lapangan silau. Kalau main lambat keserang duluan," kata Dea. "Di game kedua kita lebih enak dan lebih pede. Lawan nggak susah. Hanya kadang suka lupa kalo dia kidal, jadi suka ngangkat ke kiri. Jadi dia nya enak," terang Dea.
Selain Darmiko/Deariska, wakil PB Djarum juga yang juga melaju ada Rahmat Adianto/Nurbeta Kwanrico. Setelah maju tanpa lawan di babak dua, Rahmat/Nurbeta akan berhadapan dengan Riyo Arief Andreanto, Malibu. (N/M)