Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > Arya/Edi Patahkan Dominasi Kenas/Sigid
06 November 2011
Arya/Edi Patahkan Dominasi Kenas/Sigid
 
 

Nomor ganda taruna putra memang sudah dipastikan menjadi milik PB Djarum. Di laga final, perang saudara antara Arya Maulana Aldiartama/Edi Subaktiar melawan Kenas Adi Haryanto/Sigid Sudrajad berlangsung seru. Kendati satu klub, keduanya bertarung bak musuh bebuyutan yang sudah lama menanti pertarungan ini.

Di laga puncak, keduanya tampil ngotot. Arya/Edi unggul 21-15 di game pertama. Game kedua terlihat akan menjadi milik mereka. Tetapi saat memimpin 14-11, performa Arya/Edi tampak tak kompak. Alhasil mereka kehilangan game kedua dengan 15-21.

Kenas/SigidDi game pamungkas, Arya/Edi masih belum kembali ke performa semula. Mereka tertinggal 8-11 di pergantian lapangan. Tetapi perlahan, Arya/Edi mulai kembali kompak ditambah Kenas/Sigid yang gagal mengobrak-abrik pertahanan juara Piala Walikota Surabaya itu. Sorakan Arya/Edi pun membahana, saat mereka menang dengan 21-18.
Di game kedua terjadi misskomunikasi, jadi permainan kami berantakan,” ujar Arya.

Hal ini pun dibenarkan Edi, tetapi Edi mengaku perlahan ia mencoba untuk bisa mengembalikan kepercayaan Arya.
Saya mencoba untuk berkomunikasi dengan Arya, agar dia bisa kembali percaya diri lagi dan tidak down.

Gelar ganda taruna putra ini adalah gelar kedua bagi Edi di hari Sabtu (5/11) kemarin. Sebelumnya ia pun sukses menjadi juara di ganda taruna campuran bersama Melati Daeva Oktaviani. Di pertandingan yang juga menjadi milik PB Djarum, Edi/Melati berhasil mengalahkan Rizky Susanto/Anissa Syaufika. Mereka menang dengan 21-16 dan 21-19.

Edi pun menyambut bahagia raihan prestasinya. Dan ini menjadi bekal baginya untuk berlaga di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) yang akan berlangsung di Pekanbaru pada akhir bulan November ini.
Saya inginnya bisa kembali mengawinkan gelar juara di Kejurnas nanti,” papar Edi mantap.

Ganda remaja putra kembali menjadi milik Tedi Supriadi/Kevin Ersa. Kevin yang masih berstatus atlet PB Tangkas Alfamart itu mampu mengulang kesuksesannya di Makassar. Tedi/Kevin berhasil unggul 21-16 dan 21-15 dari M Fadly Anshor/Muhammad Nizar dari Pelatprov DKI.