Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > Hendrikho Tantang Thomi di Final
24 September 2011
Hendrikho Tantang Thomi di Final
 
 

Pangkal Pinang - Generasi tunggal taruna putra handal dari PB Djarum sepertinya kini telah menampakkan prestasi menggantikan trio tunggal terdahulu yang telah menjadi penghuni Pelatnas. Thomi Azizan Mahbub dan Kho Hendrikho Wibowo akan saling bersua di babak final Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Pangkal Pinang, setelah keduanya memetik kemenangan dengan dua game langsung di babak semifinal yang berlangsung kemarin (23/9).

Di semifinal yang dilakoni oleh Thomi, ia harus berhadapan dengan Reksy Aureza Megananda. Melawan kompatriotnya itu, Thomi terlihat bermain lebih lepas dan akhirnya mampu memenangkan pertandingan dengan 21-11 dan 21-15.

Sementara Hendrikho berjuang melawan satu-satunya wakil non PB Djarum di semifinal, Ari Januari. Pernah menelan kekalahan dari wakil asal PB Tangkas Alfamart itu, Hendrikho tampil ngotot. Ia menghujani Ari dengan smash-smash keras dan penempatan bola tipis di depan net, baik melalui netting maupun dropshot. Ia bahkan unggul dengan selisih delapan angka, 21-13 di game pertama.

Memasuki game kedua, Hendrikho terlihat lebih percaya diri. Ia tak jarang mengeluarkan kombinasi pukulan dan menyetir pergerakan Ari. Ia unggul tipis 11-9 di interval. Kejar mengejar angka terjadi, smash keras Hendrikho di kanan pertahanan Ari tak mampu dikembalikan dengan sempurna, 19-16. Sorak teriakan Hendrikho pun terdengar di GOR Kacang Pedang setelah Ari gagal mengembalikan sodoran yang jatuh di baseline kanannya, 21-17.

Menghadapi perseteruan melawan rekan berlatih di Kudus, Thomi menanggapi pertandingan besok dengan lebih santai. Ia yang tengah membidik gelar ketiga ini, hanya akan mencoba untuk bermain lebih percaya diri.

Teman latihan, jadi sudah tahu tipe permainan masing-masing, tinggal lebih yakin dan percaya diri saja nanti pas bertanding,” ujar Thomi.

Sementara Hendrikho yang dalam misi menyabet gelar kedua, menjanjikan penampilan yang stabil di sepanjang babak penyisihan hingga semifinal. Aa berhasil menundukkan beberapa musuh bebuyutannya untuk sampai ke pertandingan terakhir di Pangkal Pinang ini.

Kho Hendrikho WibowoTentunya saya ingin yang terbaik, saya berharap meraih gelar juga, biar sama dua gelar sama Thomi,” papar Hendrikho.

Di nomor tunggal taruna putri, Dinar Dyah Ayusitine akan menantang Mega Cahya dari Pusdiklat Jaya Raya di partai puncak, sementara di nomor ganda taruna putra, Kenas Adi Haryanto/Sigid Sudrajad tinggal satu langkah lagi menuju gelar juara. Di final, mereka akan bersua dengan R Eka Fajar Kusuma/Rian Swastedian yang baru kali ini berlaga di kelas taruna. Di ganda taruna putri, PB Djarum pun masih berkesempatan meraih gelar juara, melalui pasangan Tresna Novalia Citra Resmi/Dara Ayu Setiawati yang masih belum terbendung.