Ellena Manaby Yullyana berhasil melaju ke babak semifinal Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Riau Open 2018. Pebulutangkis muda asal kota kembang ini berhasil mengantongi kemenangan di laga perempat final yang digelar Kamis (26/4).
Berhadapan dengan Aurelia Salsabila dari Tunas Harapa Jaya, Ellena bisa menutup game pembuka dengan 21-18. Game kedua berlangsung lebih sengit. Kejar mengejar angka terjadi hingga poin-poin kritis. Ellena yang sempat unggul 20-19, justru balik tertinggal 20-21 saat ia melakukan dua kesalahan beruntun dan gagal menyebrangkan shuttlecock. Beruntung, saat skor imbang diangka 21, Aurelia membuat kesalahan beruntun. Ia gagal menyebrangkan shuttlecock, dan di poin terakhir, bola pengembalian Aurelia jatuh jauh di luar arena pertahanan Ellena. Ellena pun menutup pertandingan dengan kemenangan tipis 23-21.
“Di lapangan tadi mainnya kurang nyaman. Pergerakan saya lambat, bola-bola yang harusnya gampang juga malah mati sendiri. Saya juga agak cukup kesulitan dengan suasana panas yang ada di Pekanbaru ini,” ujar Ellena usai laga.
Baca juga: [Djarum Sirnas Riau Open 2018] PB Djarum Pastikan Gelar Ganda Campuran Remaja
Kemenangan ini membawa Ellena untuk berjumpa dengan unggulan tiga, Deswanti Hujansih Nurtertiati dari Exist Jakarta yang menang 21-11 dan 21-13 atas Nayara Azura Deva Rezky dari Sarwendah Badminton Club.
“Semoga di pertandingan besok bisa tampil lebih baik lagi, saya berharap di sini setidaknya bisa sampai final,” sambungnya.
Lebih jauh, Ellena yang berada di tahun terakhirnya berkompetisi di nomor pemula tengah mengincar tiket untuk bisa berlaga di Badminton Asia U17 & U15 Junior Championships 2018 yang akan digelar bulan Oktober di Yangon, Myanmar.
“Untuk target tahun ini, saya ingin bisa bermain di Asia Junior. Dan untuk bisa bertanding ranking saya di nasional harus bagus. Saat ini saya ranking dua dan ingin bisa mempertahankan atau bahkan lebih baik lagi dari sekarang,” ujar juara U15 Jaya Raya Junior tiga pekan lalu ini. (RI)
Baca juga: [Badminton Asia Championships 2018] Owi/Butet Ke Perempat Final