Usaha maksimal pebulutangkis Indonesia Jonatan Christie pada kejuaraan Clash Royale Arctic Open 2024 Powered By Yonex selesai sudah. Hasil terbaik yang dicapai Jonathan adalah menjadi runner rup. Pemain yang akrab disapa dengan Jojo ini harus mengakui keuletan pemain asal Chinese Taipei, Chou Tien Chen pada babak puncak yang digelar hari ini (13/10). Jojo kalah dari lawan berperingkat sepuluh dunia dengan skor akhir 18-21, 17-21.
“Puji Tuhan saya bisa bertahan hingga final, memang hasilnya tidak sesuai dengan harapan saya. Tadi sempat ada kejadian yang membuat konsentrasi dan fokus saya terganggu, dimana keputusan wasit seperti ragu-ragu, sebenarnya memang keputusan wasit terkadang menguntungkan dan bisa saja tidak menguntungkan, namun karna ini di poin cukup krusial, tentu sedikit berdampak bagi saya,” ujarnya kepada tim humas dan Media PP PBSI.
”Namun inilah pertandingan, tentu kita harus terima apapun keputusannya, tapi diluar itu semua menurut saya hasil ini adalah hasil yang cukup baik, masih ada pertandingan pekan depan,” sambungnya.
Gelar yang diraih Chou menjadi satu-satunya bagi Chinese Taipei. China memborong tiga gelar sekaligus dari kejuaraan dengan level BWF World Tour Super 500 yang berlangsung di Vantaa, Finlandia. China berjaya di sektor tunggal putri, ganda putri dan ganda campuran. Sisa satu gelar direbut Malaysia dari sektor ganda putra.
Hasil lengkap :
Ganda campuran : Feng Yang Zhe/Huang Dong Ping [CHN] – Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin [CHN] : 21-18, 6-21, 21-15
Tunggal putri : Han Yue [CHN] – Ratchanok Inthanon [THA] : 21-10, 21-13
Ganda putra : Goh Sze Fei/Nur Izzuddin [MAS] – Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen [DEN] : 15-21, 21-15, 21-19
Liu Sheng Shu/Tan Ning [CHN] – Pearly Tan/Thinaah Muralitharan [MAS] : 21-12, 21-17
Tunggal putra : Chou Tien Chen [TPE] – Jonatan Christie [INA] : 21-18, 21-17