Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Championships 2019] Fajar/Rian Susul The Dadies
23 Agustus 2019
[BWF World Championships 2019] Fajar/Rian Susul The Dadies
 
 

Pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil mengikuti jejak seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ke babak perempat final pada kejuaraan BWF World Championships 2019. Kemenangan Fajar/Alfian di babak ketiga membuat kesempatan bagi Indonesia untuk membawa pulang gelar juara dari ganda putra makin terbuka lebar. Dua ganda putra inilah yang kini diharapkan oleh Indonesia untuk bisa menjadi juara.

Kemarin Fajar/Rian mengandaskan ganda dari Malaysia Goh V Shem/Tan Wee Kiong. Sebenarnya ganda Indonesia sempat kehilangan game pertama dengan angka tipis 21-23. Di game kedua barulah Fajar/Rian bisa menemukan ramuan untuk menghentikan perlawanan ganda Malaysia yang ada diperingkat 14 dunia. Fajar/Rian pun dapat mengambil game kedua dengan 21-11. Di game ketiga, tekanan yang dilancarkan oleh Fajar/Rian tidak juga mengendur. Dengan cepat, mereka kembali unggul pada game ketiga dengan 21-11. Rekor pertemuan pun berubah menjadi 3-0 untuk ganda Indonesia.

Fajar/Rian membuka kesempatan untuk membalas kekalahan dari ganda Korea Choi Solgyu/Seo Seung Jae. Hari ini (23/8) peluang itu datang, karena mereka lah yang akan dihadapi oleh Fajar/Rian pada babak perempat final. Fajar/Rian menderita kekalahan dari ganda Korea berperingkat 23 dunia pada kejuaraan Australia Open 2019 lalu. Masa itu, Fajar/Rian kalah rubber game 21-17, 13-21, 19-21.

Sementara itu, dua ganda campuran Indonesia harus terhenti di babak ketiga. Pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja gagal mengulang kemenangan dari unggulan pertama asal Tiongkok, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Hafiz/Gloria kalah 17-21, 12-21. Kekalahan juga diderita Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dari pasangan Belanda Robin Tabeling/Selena Piek dengan 13-21, 23-21, 8-21. Gregoria Mariska Tunjung juga belum berhasil menjinakkan Ratchanok Inthanon. Untuk ke enam kalinya, Gregoria kalah dan kali ini dengan kedudukan 21-18, 21-23, 10-21. (AR)