Korea Open Junior Badminton Championships 2015 akan menggelar partai final pada Minggu (29/11). PB Djarum berhasil meloloskan tiga wakilnya untuk bisa berburu gelar turnamen yang mempertandingkan kelompok umur itu. Ketiga atlet ini berhasil melewati laga semifinal yang digelar di Goyang Stadium, Gwangju pada Sabtu (28/11) siang.
Muh Asqar Harianto menjadi atlet PB Djarum pertama yang berhasil memastikan diri untuk berlaga di final tunggal putra. Pemain yang turun di nomor tunggal putra U13 ini berhsail mengatasi Choi Woo jin wakil tuan rumah. Ia tak membutuhkan waktu banyak, Asqar menang dalam tempo 20 menit dengan skor akhir 21-6 dan 21-9.
PB Djarum yang berkesempatan untuk menciptakan all Indonesian final di nomor U13 ini harus gagal. Wakil PB Djarum lainnya, Muhammad Zidadudin dipaksa mengakui keunggulan Jin Yong dengan 7-21 dan 10-21.
Langkah Asqar ke final berhasil diikuti oleh wakil PB Djarum U17, Handoko Yusuf Wijayanto. Unggulan empat ini sukses melangkah ke partai puncak setelah menundukkan Park Byung Kwan dengan 21-6 dan 21-13. Di partai final, Handoko akan berhadapan dengan Wong Seung Hoon yang menghentikan unggulan ketiga, Kim Moon Jun dengan 21-18 dan 21-18.
Wakil terakhir PB Djarum yang lolos ke final adalah M Aldo Apriyandi. Unggulan pertama tunggal putra U15 ini menang 21-9 dan 21-16 atas Park Hyong Seung. PB Djarum pun memiliki kesempatan terbuka untuk menciptakan All Indonesia Final, sayang Herdian Muhamad Labib harus mengakui keunggulan Choi Ji Hoon dengan, 8-21 dan 9-21.
Selain tiga tunggal putra PB Djarum, Indonesia pun masih memiliki dua wakil di sektor tunggal putri. Dua pebulutangkis Exist Jakarta, Irgi Aprilia Hizkia Putri dan Nita Violina Marwah berhasil memenangi laga semifinal mereka. Irgi yang bertanding di tunggal putri U13 berhasil menang atas Kim Ae Lin dengan 21-17 dan 21-18, sementara Nita yang turun di nomor U15 menang atas Yoo A Yeon dengan 21-11 dan 21-8.