Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Daihatsu Indonesia Masters 2026] Alwi Farhan Jadi Tumpuan Tunggal Putra
22 Januari 2026
[Daihatsu Indonesia Masters 2026] Alwi Farhan Jadi Tumpuan Tunggal Putra
 
 

Alwi Farhan menjadi satu-satunya tunggal putra Indonesia yang masih bertahan di Daihatsu Indonesia Masters 2026. Alwi berhasil melangkah ke babak perempat final usai mengalahkan wakil China, Wang Zheng Xing, dengan skor 15-21, 21-19, 21-16.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (22/1), Alwi menunjukkan semangat pantang menyerah. Ia berhasil membalikkan keadaan usai kehilangan game pertama dan menuntaskan pertandingan lewat rubber game.

“Tidak mudah juga melawan pemain Wang Zheng Xing. Secara serangan memang dia sangat power, smash-nya kencang,” ujar Alwi usai pertandingan.

“Antisipasinya saya harus lebih aktif dan bisa mengontrol permainan di lapangan. Saya juga mencoba tetap tenang dan mengontrol emosi. Dari awal memang sempat tertekan, tetapi di game kedua dan ketiga, terutama di poin-poin akhir, saya bisa membalikkan keadaan,” kata peraih medali emas SEA Games 2025 Thailand itu.

Kemenangan Alwi atas Wang Zheng Xing sekaligus menjaga peluang Indonesia di sektor tunggal putra Daihatsu Indonesia Masters 2026. Alwi menjadi satu-satunya wakil yang tersisa, setelah dua rekannya terhenti di babak 16 besar ini.

Moh Zaki Ubaidillah terhenti setelah kalah dari unggulan keenam asal Singapura, Loh Kean Yew. Sementara Anthony Sinisuka Ginting terpaksa mundur akibat cedera pinggang yang dialaminya. Anthony tidak turun main untuk menghadapi Jia Heng Jason The (Singapura).

Selanjutnya di babak perempat final, Alwi akan berhadapan dengan wakil Jepang, Yushi Tanaka. Sejauh ini Alwi memiliki catatan baik dengan Tanaka. Pada final Osaka International Challenge 2023 dan laga kualifikasi Madrid Spain Masters 2024, Alwi sukses merebut kemenangannya. (NFA)