Hari keempat Axiata Cup 2013 berakhir dengan skor 2-2 untuk Indonesia yang menantang Asia All Star. Hal ini membuat tim merah putih selisih satu angka dengan Thailand yang berhasil membungkam Vietnam dengan 4-0 di laga keempatnya.
Dari empat kali bertanding, Indonesia mengumpulkan 12 poin. Yakni 4-0 melawan Vietnam dan Singapura, serta imbang 2-2 atas Malaysia dan Asia All Star. Hal ini membuat Indonesia memiliki selisih satu poin dari Thailand. Negeri gajah putih itu sendiri berhasil mengumpulkan angka melalui 3-1 atas Asia, imbang 2-2 atas Malaysia, dan 4-0 atas Singapura dan Vietman.
Sementara di posisi ketiga ditempati oleh Malaysia yang mengumpulkan 11 angka. 4-0 atas Filipina, 2-2 atas Thailand, 2-2 atas Indonesia dan 3-1 atas Eropa.
"Sebetulnya hasil 2-2 atas Asia All Star ini memang diluar dugaan kami, karena kami menargetkan untuk bisa mencuri 3 angka, namun memang kedua pemain tunggal kami tidak maksimal," ujar Bambang Roedyanto, manajer tim Indonesia.
Posisi 5 dan 6 diperebutkan oleh dua tim All Star yakni Asia dan Eropa. Kedua tim ini mengumpulkan delapan angka kemenangan, serta delapan angka kekalahan. Namun Asia memang saat ini menduduki posisi keempat sementara Eropa ada di posisi kelima terkait agregat game dan angka. All Star Asia sendiri mencatatkan 1-3 di dua pertandingan, imbang 2-2 melawan Indonesia serta menang 4-0 atas Filipina. Tim Eropa All Star mengumpulkan dua kemenangan dengan angka 3-1 serta kalah 1-3 di dua laga.
"Kami belum tahu apa yang akan kami lakukan nantinya, namun kami akan berusaha semaksimal mungkin di liga ini. Sambil berharap bahwa Indonesia bisa mengalahkan Eropa All Star dan Thailand agar kami punya kesempatan untuk lolos ke babak semifinal," ujar Greg Kim, manajer tim Asia All Star.
Babak penyisihan sendiri akan kembali dilanjutkan tangga 29 hingga 31 Maret mendatang di dua kota. Yakni Indonesia akan melakoni tiga laga sisa di DBL Arena, Surabaya sementara Malaysia akan bertanding di Kuala Lumpur. Indonesia menyisakan laga melawan Thailand, Eropa All Star dan Filipina. Empat tim teratas di klasemen akhir akan melaju ke babak semifinal yang akan digelar pertengahan April mendatang di Malaysia. (IR)